Minggu, 26/04/2020

Barcelona Kenang Kepergian Tito Vilanova Enam Tahun Silam

Minggu, 26/04/2020

Unggahan di akun twitter Barcelona yang menggambarkan abadinya Tito Vilanova untuk Blaugrana. (dailymail)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Barcelona Kenang Kepergian Tito Vilanova Enam Tahun Silam

Minggu, 26/04/2020

logo

Unggahan di akun twitter Barcelona yang menggambarkan abadinya Tito Vilanova untuk Blaugrana. (dailymail)

KORAN KALTIM.COM - Barcelona melakukan penghormatan kepada mendiang pelatih mereka, Tito Vilanova, yang meninggal dunia 6 tahun lalu pada 25 April 2014 silam. “Enam tahun tanpa Tito Vilanova. Selamanya abadi,” bunyi tulisan yang didedikasikan akun resmi Barcelona untuk sang mantan pelatih Ahad (26/4/2020) tadi.

Karier Tito Vilanova di bench tim utama Barcelona sebenarnya tidak terlalu lama. Hanya semusim dia bertugas menukangi Lionel Messi cs. Itupun dilalui Tito dengan beberapa kali jeda mengingat dia mesti bolak-balik melakoni perawatan. Tito mengambil alih kemudi untuk menggantikan tugas Pep Guardiola pada 2012 yang saat itu baru saja menuai era kejayaan. Tito sendiri merupakan asisten Pep untuk waktu yang lama.

Start Barcelona di bawah asuhan Tito pada musim 2012/13 sangat cemerlang. Mereka memenangi 18 laga dari 19 pekan perdana, dan finis sebagai juara La Liga dengan rekor 100 poin. Namun, raihan emas itu terganggu isu kesehatan yang menimpa Tito. Ia didiagnosis menderita kanker kelenjar ludah pada Desember 2012 dan menjalani rangkaian operasi, kemoterapi, dan radioterapi selama 6 minggu. Tugasnya untuk sementara dijalankan asistennya, Jordi Roura.

Antara 6-23 Januari 2013, dia sempat menjalani comeback melatih sebelum absen kembali dan melanjutkan tugasnya lagi pada April-Juli 2013. Tito akhirnya mengundurkan diri pada 19 Juli 2013 karena kondisinya terus menurun. Setahun kemudian, 25 April 2014, ia meninggal dunia setelah berjuang melawan komplikasi penyakitnya dalam usia 45 tahun. “Selalu dalam ingatan kami,” begitu tulis eks kapten Barcelona, Andres Iniesta, mengenang mantan pelatihnya tersebut seperti dilansir goal.com. (*)

Barcelona Kenang Kepergian Tito Vilanova Enam Tahun Silam

Minggu, 26/04/2020

Unggahan di akun twitter Barcelona yang menggambarkan abadinya Tito Vilanova untuk Blaugrana. (dailymail)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.