Kamis, 06/12/2018

Banyak ASN yang Menggadaikan SK Untuk Pinjaman

Kamis, 06/12/2018

Ilustrasi

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Banyak ASN yang Menggadaikan SK Untuk Pinjaman

Kamis, 06/12/2018

logo

Ilustrasi

TARAKAN – Tak dapat dipungkiri, pemotongan Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP) untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Tarakan sangat berdampak, apalagi yang baru mengabdi dan golongan masih rendah serta yang telah menggadaikan Surat Keputusan (SK) pengangkatan sebagai abdi Negara ke bank. Salah satu rujukan ASN untuk mencari pinjaman dengan jaminan SK adalah bank Kaltim Kaltara (Kaltimra), yang jumlahnya mencapai ratusan ASN.

Dikatakan Kepala Bidang Layanan dan Operasional bank Kaltimra Tarakan, Nanik Isbaniah bahwa pihaknya tidak menampik jika banyak ASN yang melakukan pinjaman dengan memberikan jaminan SK pengangkatan. Penggunaan SK dinilai lebih mudah jika dibandingkan dengan menggunakan jaminan sertifkat tanah, maupun benda bergerak maupun tak bergerak lainya.

“Pasti ada yang pinjam dengan menggunakan SK ya, bukan hanya di bank Kaltimra tetapi di bank konvensional lainya juga ada. Kalau di kita nama programnya adalah kredit konsumtif yang memang dikhususkan kepada ASN daerah maupun dari instansi vertikal dengan jaminan SK tadi,” terangnya, kepada Koran Kaltara saat diwawancari di kontar yang berada di Jalan Yos Sudarso, Rabu (5/12).

Disinggung mengenai besaran pinjaman yang bisa diberikan, Nanik mengatakan bahwa pemberian tergantung dari besaran gaji dan pendapatan ASN yang bersangkutan, karena antara golongan satu dengan lainya berbeda. Semakin tinggi pangkat yang dimiliki, semakin besar jumlah pinjaman yang diberikan.

“Besaranya variasi, karena untuk pemberian kredit ada hitung-hitunganya maulai dari jumah gaji yang di dapat, tergantung juga dengan golongan dan penghasilan. Ada yang bisa dapat Rp 100 -200 juta. Tergantung dari hasil verifikasi yang dilakukan oleh tim, terutama mengenai pendapatan yang bisa dihasilkan setiap bulannya,” urainya. (yan )

Banyak ASN yang Menggadaikan SK Untuk Pinjaman

Kamis, 06/12/2018

Ilustrasi

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.