Sabtu, 23/12/2017

Rupiah Bergerak Melemah

Sabtu, 23/12/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Rupiah Bergerak Melemah

Sabtu, 23/12/2017

JAKARTA - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, Jumat (22/12), bergerak melemah tipis sebesar tiga poin menjadi Rp 13.555 dibandingkan sebelumnya pada posisi Rp 13.552 per dolar Amerika Serikat (AS).

“Pergerakan mata uang di kawasan Asia cenderung mendatar dan bervariasi menjelang liburan Hari Raya Natal. Situasi itu juga mempengaruhi aktivitas pasar valas di dalam negeri yang cenderung minim,” kata analis Valbury Asia Futures Lukman Leong di Jakarta, Jumat (22/12).

Namun, Lukman Leong menilai bahwa sentimen dari lembaga pemeringkat Fitch Rating yang menaikkan peringkat Indonesia menjadi BBB (triple B) dengan outlook stabil dapat menjadi faktor yang menjaga stabilitas fluktuasi rupiah. “Faktor kenaikan rating menjaga rupiah untuk tetap stabil,” kata Lukman Leong.

Menurut dia, pergerakan rupiah cenderung akan mendatar hingga akhir tahun ini mengingat sejumlah faktor yang menjadi penekan rupiah seperti kebijakan kenaikan suku bunga AS pada tahun ini serta reformasi pajak mulai sedikit mereda. Sementara itu, ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih mengatakan bahwa mata uang di kawasan Asia pagi ini cenderung melemah terhadap dolar AS, kondisi itu menjadi salah satu sentimen bagi pelemahan rupiah.

Lana mengatakan bahwa ekonomi Amerika Serikat diperkirakan masih akan menguat, efek kebijakan pemangkasan pajak terutama didorong oleh sentimen keyakinan berusaha investasi dari pelaku usaha menjadi salah satu faktornya. (rol)

Rupiah Bergerak Melemah

Sabtu, 23/12/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.