Jumat, 03/04/2020

Ketua PAN Apresiasi Kekompakan Pemkab dan DPRD Kukar Tanggulangi Corona

Jumat, 03/04/2020

Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kutai Kartanegara, Supriyadi

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Ketua PAN Apresiasi Kekompakan Pemkab dan DPRD Kukar Tanggulangi Corona

Jumat, 03/04/2020

logo

Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kutai Kartanegara, Supriyadi

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kutai Kartanegara, Supriyadi mengapresiasi kekompakan DPRD dan Pemkab Kukar dalam menanggulangi pandemi corona di wilayah itu.

Satu di antara ialah penggratisan tagihan air bersih bagi pelaku usaha kecil dan golongan masyarakat menengah ke bawah.

"DPD PAN mengapresiasi langkah strategis Pemkab Kukar yang mengambil kebijakan untuk menggratiskan tagihan air meskipun ada klasifikasi pengelompokannya. Terkhusus saya ucapkan terima kasih kepada Direktur PDAM Tirta Mahakam," kata Supriyadi kepada Koran Kaltim, Kamis (2/4).

Supriyadi yang juga merupakan Ketua Komisi I DPRD Kukar menyatakan harmonisasi antar semua pihak, khususnya legislatif dan eksekutif memang harus dilakukan di tengah kepanikan masyarakat menghadapi pandemi ini.

"Peran masyarakat pun sangat penting untuk melewati cobaan ini, karena ini bukan hanya masalah bangsa Indonesia tapi juga masyarakat internasional. Kita harus bersama-sama," imbuhnya.

Hingga  Kamis (3/4) kemarin, terdapat 348 ODP di Kukar,  14 PDP, dan dan dua orang positif Covid-19.


Penulis: */Heriansyah

Editor: Supiansyah

*Berita/artikel ini sudah terbit di Koran Kaltim edisi cetak tanggal 04 April 2020

Ketua PAN Apresiasi Kekompakan Pemkab dan DPRD Kukar Tanggulangi Corona

Jumat, 03/04/2020

Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kutai Kartanegara, Supriyadi

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.