Senin, 30/10/2017

Kejar Target Perekaman, Disdukcapil Buka di Hari Libur

Senin, 30/10/2017

ILUSTRASI

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Kejar Target Perekaman, Disdukcapil Buka di Hari Libur

Senin, 30/10/2017

logo

ILUSTRASI

SANGATTA - Lantaran masih banyaknya penduduk Kabupaten  Kutai Timur belum melakukan perekaman KTP-el, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), akan melakukan jemput bola ke sekolah-sekolah untuk memfasilitasi pelajar yang telah memenuhi syarat wajib KTP yakni berusia 17 tahun.

Kepala Disdukcapil Januar Harlian mengatakan dengan jemput bola, pelajar yang sudah memenuhi syarat untuk memiliki KTP-el bisa  menyalurkan suaranya dalam Pemilihan Umum (Pemilu). Agar suara pemilih pemula tersebut dapat terakomodir, maka perekaman dan pencetakan perlu dilakukan ke setiap sekolah.

“Warga kita masih banyak yang belum melakukan perekaman, jadi kita akan lakukan jemput bola langsung ke sekolah untuk pelajar yang sudah memenuhi syarat,”terangnya saat usai mengikuti coffee morning, Senin (30/10).

Bahkkan,  Disdukcapil juga akan membuka pelayanan perekaman KTP-el di hari libur yaitu Sabtu dan Minggu di kantor kecamatan. “Kita akan buka pelayanan ke di setiap kecamatan untuk melakukan perekaman  di hari libur,”ungkapnya.

Perekaman di hari libur tersebut sudah dilakukan sejak pekan lalu. Seperti di Desa Suwarga Bara Kecamatan Kalo Jaya. Perekaman tersebut dilakukan guna mempercepat perekaman bagi warga yang belum sama sekali melakukan perekaman. “Masih sekitar 2.000 warga lagi yang belum lakukan perekaman, harapan kita semoga setiap kecamatan sudah siap lakukan pelayanan di hari libur,”pungkasnya. (yul1116)

Kejar Target Perekaman, Disdukcapil Buka di Hari Libur

Senin, 30/10/2017

ILUSTRASI

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.