Senin, 29/01/2018

Guru Ngaji Zaman Now Punya Sertifikat Profesi

Senin, 29/01/2018

H. Mubarak

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Guru Ngaji Zaman Now Punya Sertifikat Profesi

Senin, 29/01/2018

logo

H. Mubarak

TENGGARONG-Keberadaan guru ngaji di tengah-tengah masyarakat tentunya menjadi sebuah keharusan. Dari dulu hingga sekarang meski tidak secara formal memberi pelajaran, namun peran serta guru ngaji merupakan pondasi yang tepat untuk membentuk akhlak moral serta kecerdasan generasi penerus yang kuat iman dan takwa serta berfungsi memfilter untuk tidak mudah terpengaruh negatif perkembangan global.

Dekan Fakultas Agama Islam Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta) H. Mubarak mengatakan pihaknya bersama lembaga pendidikan terkait terus melakukan upaya penguatan agar guru ngaji bukan hanya jadi sekadar profesi sampingan semata.

“Bersama LPTQ tingkat kecamatan dan Kabupaten bahkan bersama pondok pesantren Nurul Falah Surabaya dan Pondok Pesantren Al Hidayah Tenggarong, FAI Unikarta telah menjalin kerja sama intensif terkait peningkatan Kualitas SDM khususnya profesi guru ngaji,” kata Barak sapaan akrabnya.

Barak menyampaikan saat ini telah dipersiapkan SDM FAI Unikarta yang siap menjadi guru ngaji profesional dan diterjunkan langsung di tengah-tengah masyarakat.

“Kita sudah meluluskan puluhan guru dan beberapa diantaranya lulus dengan predikat syahada atau dengan kata lain lulus dengan akreditasi khusus yang memenuhi standar guru AlQuran berstandar yakni dengan predikat lulus bersertifikat syahadah dari Nurul Falah Surabaya,” ujarnya.

Mubarak menegaskan istilah guru ngaji yang didengar di masyarakat  pada umumnya adalah seseorang yang bisa memberikan pelajaran agama dan identik adalah seseorang tokoh masyarakat yang berjuang dengan ikhlas untuk mengamalkan ilmu, tanpa mengaharap imbalan apapun. 

Namun, profesi ini patut diberikan apresiasi yang lebih yakni dengan memberikan predikat terstandar baik secara nasional maupun internasional.

“Saat ini semua serba terstandarisasi begitu pula untuk tugas mulia guru ngaji. Dengan adanya standarisasi yang jelas maka guru ngaji ke depan bukan hanya dipandang profesi yang menjadi pilihan kedua tapi pilihan utama, karena dengan adanya standarisasi yang diperoleh dan diemban oleh seorang guru ngaji maka bisa penghargaan tentang sebuah profesi juga akan sesuai dengan dedikasi tinggi yang diberikannya,” tegasnya. (hei)


Guru Ngaji Zaman Now Punya Sertifikat Profesi

Senin, 29/01/2018

H. Mubarak

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.