Sabtu, 20/10/2018

Pemkab Kukar Buka Pendaftaran Calon Sekda

Sabtu, 20/10/2018

Sekretaris BKPSDM Kukar, Rakhmadi

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Pemkab Kukar Buka Pendaftaran Calon Sekda

Sabtu, 20/10/2018

logo

Sekretaris BKPSDM Kukar, Rakhmadi

TENGGARONG – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kutai Kartanegara (Kukar) mengumumkan pendaftaran seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar.

Seleksi ini terbuka bagi PNS di lingkungan Pemprov Kaltim dan Pemerintah Kabupaten/Kota se Kaltim dengan syarat administrasi calon JPTP Sekda Kukar yang memiliki kompetensi teknis, manajerial dan kompetensi sosial kultural sesuai standar kompetensi jabatan yang ditetapkan pada JPTP Sekretaris Daerah.

“Pengumuman bisa dilihat di website BKPSDM Kabupaten Kukar di https://bkpsdm.kukarkab.go.id, penerimaan berkas pendaftaran telah dimulai semenjak 18 Oktober sampai 1 November mendatang. Berkas dikirimkan ke Sekretariat Pansel di BKPSDM Kukar,” terang Sekretaris BKPSDM Kukar, Rakhmadi kepada Koran Kaltim, Jumat (19/10).

Hasil seleksi administrasi dan rekam jejak akan diumumkan pada 6 November mendatang. Kemudian calon JPTP Sekda Kukar akan melakukan penulisan makalah, hasilnya kemudian akan diumumkan pada 13 November. “Setelah itu akan dilakukan assessment di PKP2A I LAN Jatilangor, di Sumedang provinsi Jawa Barat,” imbuhnya.

Proses penyeleksian terbuka JPTP Sekda Kukar, lanjut Rakhmadi, akan terus bergulir hingga akhir tahun ini. Sebelumnya akan dilakukan wawancara akhir kepada para peserta seleksi di Pendopo Wakil Bupati pada 28 November. “Pengumuman hasil akhir seleksi kemungkinan akan kita gelar di awal Desember mendatang,” tutupnya. (rf218)


Pemkab Kukar Buka Pendaftaran Calon Sekda

Sabtu, 20/10/2018

Sekretaris BKPSDM Kukar, Rakhmadi

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.