Rabu, 10/01/2018

Cukup Satu Gol

Rabu, 10/01/2018

BISA MENYULITKAN: Mencetak gol ke gawang Celta Vigo pada leg pertama, José Manuel Arnaiz Díaz bakal kembali dipasang di lini depan Barcelona saat leg kedua menghadapi lawan yang sama di Camp Noun anti.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Cukup Satu Gol

Rabu, 10/01/2018

logo

BISA MENYULITKAN: Mencetak gol ke gawang Celta Vigo pada leg pertama, José Manuel Arnaiz Díaz bakal kembali dipasang di lini depan Barcelona saat leg kedua menghadapi lawan yang sama di Camp Noun anti.

BARCELONA – Dua kali bersua dalam kurun waktu kurang dari tiga pekan, Celta Vigo terbukti mampu menghadirkan kesulitan bagi Barcelona. Setelah diajang LaLiga Primera 2 Desember tahun lalu bermain imbang 2-2, di Copa del Rey babak 16 Besar leg pertama Jumat (5/1) akhir pekan kemarin, hasil imbang kembali terulang, kali ini skor 1-1 di Estadio Balaidos.

Itu artinya diperlukan pemenang pada leg kedua Piala Raja Spanyol ini saat Blaugrana menjamu Los Celestes alias Si Biru Langit di Camp Nou Jumat (12/1) dinihari nanti untuk memastikan siapa tim yang pantas melaju hingga ke 8 Besar atau perempatfinal. Diperlukan satu gol bagi Barca untuk lolos mengingat mereka bisa mencetak gol saat bermain di markas lawan

Dengan keberhasilan Celta Vigo menahan imbang Real Madrid di ajang LaLiga akhir pekan kemarin, tak ayal banyak yang memprediksi laga ini tak mudah untuk tuan rumah meski diunggulkan untuk meriah tiket ke fase selanjutnya. “Bagaimana pun kami harus tetap waspada karena kami sudah saling tahu kekuatan masing-masing. Vigo selalu menghadirkan kesulitan bagi semua tim yang mereka hadapi termasuk kami,” papar Ernesto Valverde, arsitek Barca.

Valverde diperkirakan kembali memberi kepercayaan kepada José Manuel Arnaiz Díaz  untuk main dari menit awal. Valverde juga bakal meramu komposisi yang cukup kuat dengan Lionel Messi dan Ousmane Dembele sebagai partner Arnaiz di barisan depan. Valverde sepertinya tak mau mengambil resiko menahan banyak pemain utama di bangku cadangan karena trofi Piala Raja Spanyol berusaha mereka pertahankan setelah tahun lalu mendapatkannya dengan mengalahkan Alaves di partai final.

Di kubu Celta, pelatih Juan Carlos Unzue akan kembali menurunkan tim terkuatnya. “Banyak yang memprediksi kami mudah dikalahkan, tapi kami sudah membuktikan kalau itu tak benar. Menahan Barcelona dan Real Madrid bukan perkara mudah dan itu jadi motivasi kami yang ingin membuat kejutan di kompetisi ini,” kata Unzue. 

Pada leg pertama di Balaidos, dengan tim terkuatnya, Celta tak mampu mengalahkan Barcelona yang turun dengan beberapa pemain pelapis. Kali ini di Camp Nou, Celta bakal menghadapi Barcelona yang diyakini akan turun dengan komposisi lebih baik. Tak terkalahkan dalam tiga laga terakhir membuat kepercayaan diri tim tamu meninggi jelang laga ini. “Saya hanya berharap pemain bisa mempertahankan performa terbaik mereka karena Copa del Rey satu-satunya trofi yang mungkin bisa kami kejar,” sebut Unzue lagi. (lbc)

Cukup Satu Gol

Rabu, 10/01/2018

BISA MENYULITKAN: Mencetak gol ke gawang Celta Vigo pada leg pertama, José Manuel Arnaiz Díaz bakal kembali dipasang di lini depan Barcelona saat leg kedua menghadapi lawan yang sama di Camp Noun anti.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.