Kamis, 03/05/2018

Mitra Kukar Bukan Hanya Fernando Rodriguez

Kamis, 03/05/2018

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Mitra Kukar Bukan Hanya Fernando Rodriguez

Kamis, 03/05/2018

logo

TENGGARONG – Grafik belum konsisten memang masih ditunjukkan striker Mitra Kukar, Fernando Rodriguez. Namun pemain asal Spanyol itu ternyata sudah mencetak enam gol sepanjang enam pekan awal GO-JEK Liga 1 2018 ini. Sekarang mantan pemain Sevilla di Liga Spanyol ini bersaing dengan striker andalan Persib Bandung, Ezechiel Ndouasel sebagai pemain paling galak dalam urusan mencetak gol.

Fakta dari kiprah pemain bernomor punggung 9 ini cukup menarik perhatian. Dia memang tidak mencetak gol dalam tiap laga yang dilakoni. Tercatat, Fernando Rodriguez hanya mencetak gol dalam tiga dari enam pertandingan yang dilakoninya.

Fernando Rodriguez mampu menjebol gawang lawan selalu dengan jumlah serupa yakni dua gol dalam tiga pertandingan. Masing-masing saat Mitra Kukar menahan imbang Arema FC 2-2 di Malang, saat menaklukkan Madura United 3-1 di Tenggarong, serta saat menjungkalkan Persebaya Surabaya dengan 3-1 juga di Stadion Aji Imbut.

Khusus untuk dua gol terakhirnya, ini memiliki kontribusi besar bagi tim berjuluk Naga Mekes memetik poin penuh di kandang sendiri. Apalagi Mitra Kukar tampil tidak dengan kekuatan terbaik, setelah kiper Yoo Jae Hoon masih cedera. Begitu pula Septian David Maulana yang bergabung dengan timnas Indonesia.

Berkat kontribusi gol demi gol, Mitra Kukar saat ini sudah beranjak menjauh dari zona merah degradasi. Namun persaingan di klasemen sementara masih sangat ketat. Pekan demi pekan terus terjadi pergeseran posisi di klasemen. Mitra Kukar sediri saat ini ada di peringkat ke-11 dengan tujuh poin dari enam laga.

Posisi ini jauh lebih baik dibanding hasil sepanjang tiga pekan awal kompetisi. Saat itu, hasil sekali imbang dan dua kali kalah membuat Mitra Kukar terpuruk di dasar klasemen alias peringkat terakhir.

“Kami apresiasi penampilan Fernando Rodriguez. Kontribusinya besar. Tapi tentunya itu juga berkat dukungan rekan-rekannya pula,” ucap asisten pelatih Sukardi Kardok, Selasa (1/5/2018). Dia berrharap, penampilan Fernando Rodriguez dan tim pada keseluruhan dapat konsisten sehingga posisi di klasemen dapat terus membaik pula. (li)

Mitra Kukar Bukan Hanya Fernando Rodriguez

Kamis, 03/05/2018

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.