Jumat, 14/07/2017

Persiapan TI Kaltim Dituntaskan di Rakerprov

Jumat, 14/07/2017

MUTASI ATLET: Pengprov TI Kaltim sabtu (15/7) pagi ini gelar rakerda, salah satu pembahasan soal persiapan Pra-Porprov terkait aturan mutasi atlet di daerah.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Persiapan TI Kaltim Dituntaskan di Rakerprov

Jumat, 14/07/2017

logo

MUTASI ATLET: Pengprov TI Kaltim sabtu (15/7) pagi ini gelar rakerda, salah satu pembahasan soal persiapan Pra-Porprov terkait aturan mutasi atlet di daerah.

SAMARINDA – Bertempat di Gedung KONI Kaltim Jl Kusuma Bangsa, Sabtu (15/7) pagi ini Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia (Pengprov TI)  Kaltim melaksanakan rapat kerja provinsi (Rakerprov) membahas semua persiapan mulai dari Pra-Pekan Olahraga Provinsi hingga persiapan atlet ke kejuaraan nasional (kejurnas).

Ketua Harian TI Kaltim Alfons T Lung Beraan kepada media ini kemarin menjelaskan, agenda pembahasan selain program kerja TI Kaltim tahun 2017-2018, juga  Pra- Porprov terkait mutasi atlet serta pembenahan organisasi karena kepengurusan baru TI Kaltim yang diketuai Karsono baru terbentuk. “Agenda terdekat Pra-Porprov itu yang menjadi pokok pembahasan kami, membahas mutasi atlet serta tempat pelaksanaan Pra-Porprov,” kata Alfons.

Rakerprov juga membahas persiapan atlet mengikuti kejurnas pada November 2017 mendatang di Jakarta. Kejurnas sekaligus seleksi untuk mencari atlet Pelatnas menuju Asian Games 2018.

“Kami ingin semua dituntaskan di Rakerprov baik internal organisasi maupun persiapan lainnya. Untuk taekwondoin yang diturunkan ke kejurnas melewati tahapan seleksi terlebih dahulu, karena saat ini tuan rumah Kutim juga sedang sibuk mutasi atlet untuk Pra-Porprov sehingga tidak bisa dibarengi dengan Pra-Porprov sementara kejurnas November dan ini sudah Juli, yang jelas nanti dibahas semua,” tegas Alfons.

Rakerprov  diikuti 10 kabupaten dan kota di Benua Etam dan diharapkan Alfons bisa berjalan sesuai dengan harapan yaitu  lancer dan sukses. (rgn)

Persiapan TI Kaltim Dituntaskan di Rakerprov

Jumat, 14/07/2017

MUTASI ATLET: Pengprov TI Kaltim sabtu (15/7) pagi ini gelar rakerda, salah satu pembahasan soal persiapan Pra-Porprov terkait aturan mutasi atlet di daerah.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.