Jumat, 24/01/2020

Arkan Camp Tak Sekadar Sarana Penyaluran Hobi

Jumat, 24/01/2020

Dukungan Ketua Harian Pengprov Muaythai Kaltim Budhi Irawan kepada Sekretaris Pengcab Muaythai Kukar Rony. ( Foto: heriansyah/korankaltimcom)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Arkan Camp Tak Sekadar Sarana Penyaluran Hobi

Jumat, 24/01/2020

logo

Dukungan Ketua Harian Pengprov Muaythai Kaltim Budhi Irawan kepada Sekretaris Pengcab Muaythai Kukar Rony. ( Foto: heriansyah/korankaltimcom)

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG – Olahraga bela diri saat ini tidak hanya diminati kaum adam tapi juga kaum hawa dan dari sekian banyak olahraga bela diri tersebut adalah muaythai. Selain untuk menjaga diri, muaythai juga terbukti bisa menurunkan berat badan. Arkan Camp adalah salah satu sarana kebugaran yang menawarkan olahraga ini. 

“Arkan Camp didirikan pada 27 januari 2015,” kata owner sekaligus pelatih muaythai, Rony. kepada Koran Kaltim kemarin. 

Awalnya Arkan Camp hanya untuk member dengan program kebugaran menurunkan berat badan namun berkembang dan sudah banyak menciptakan atlet bela diri diantaranya atlet muaythai, seni tarung tradisi dan tinju.  “Bahkan sudah ada beberapa atlet yang kami bina bisa menembus One Pride MMA yang di tayangkan di televise swasta. Sesuai dengan arti dari Arkan yaitu orang yang kuat, sedangkan Camp adalah tempat, jadi Arkan Camp adalah tempat nya orang-orang yang kuat. Saya selalu memberikan program latihan yang keras dengan tujuan mereka bisa menjadi orang-orang yang kuat,” paparnya.

Dalam waktu dekat tiga atlet binaan Arkan Camp yaitu Gilang, Lina dan Rina akan bertanding pada One Pride MMA di Balikpapan, bulan juli satu orang yakni Rafinaldi Kandaw akan berlaga pada turnamen kelas 83 kilogram One Pride MMA di Jakarta, serta dua orang atlet putri yaitu Dijah dan Widya juga siap memperkuat tim PON Muaythai Kaltim di Papua.

“Saat ini Arkan Camp bekerja sama dengan Muaythai Kukar yang dinahkodai Jumarin Thripada, kami mencoba bersinergi untuk mensosialisasikan muaythai ke sekolah-sekolah se-Kukar, dan rencana kedepan di tahun ini akan dilaksanakan kejuaraan Muaythai Amatir tingkat pelajar antar Kecamatan se-Kukar,” tegasnya.

“Semua yang kami lakukan untuk pembinaan prestasi olahraga beladiri khususnya muaythai, dengan tujuan agar generasi muda selalu berpikir positif terhindar dari tawuran, penggunaan narkoba dan kenakalan remaja lainnya,” pungkas Rony. (*)


Penulis: */Muhammad Heriansyah

Editor: Aspian Nur

Arkan Camp Tak Sekadar Sarana Penyaluran Hobi

Jumat, 24/01/2020

Dukungan Ketua Harian Pengprov Muaythai Kaltim Budhi Irawan kepada Sekretaris Pengcab Muaythai Kukar Rony. ( Foto: heriansyah/korankaltimcom)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.