Senin, 18/05/2020

Tontowi Ahmad: Selamat Tinggal Bulutangkis

Senin, 18/05/2020

Tontowi Ahmad (badmintonindonesia.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Tontowi Ahmad: Selamat Tinggal Bulutangkis

Senin, 18/05/2020

logo

Tontowi Ahmad (badmintonindonesia.com)

KORANKALTIM.COM, JAKARTA – Teka-teki mengenai masa depan Tontowi Ahmad sebagai pemain terjawab sudah. Pebulu tangkis spesialis ganda campuran tersebut menyatakan pensiun dari dunia yang telah membesarkan namanya itu.

Lewat akun Instagram pribadinya, Owi -sapaan akrab Tontowi Ahmad- menyatakan pamit dari dunia bulu tangkis. Kabar pensiunnya Owi memang sudah terendus sejak akhir Februari lalu. Di mana mantan pasangan Liliyana Natsir itu memutuskan mundur dari Pelatnas PBSI. "Ini saatnya mengucapkan selamat tinggal untuk sesuatu yang saya tekuni lebih dari setengah umur saya, yang membuat hidupku menjadi lebih berwarna," tulis Tontowi Ahmad. “Kadang susah, kadang senang tapi saya bangga dengan apa yang sudah saya capai, di mana saya bisa meraih puncak prestasi yang saya dan orangtua juga keluarga harapkan," lanjutnya.

Lebih lanjut, Tontowi sendiri sebenarnya berharap bisa menyudahi karier di atas podium juara. Kendati begitu ia menyadari terkadang sesuatu yang diinginkan tidak selalu bisa jadi kenyataan.

Terpelas dari apapun, pemain yang telah meraih berbagai juara di turnamen bergengsi itu sangat bersyukur akan segala yang telah dicapainya sejauh ini. “Memang saya mengharapkan saya bisa menyudahi ini di puncak podium tapi inilah hidup tidak selalu apa yang kita inginkan bisa tercapai seperti situasi dan kondisi saat ini. Tapi apapun yang terjadi saya sangat bersyukur bisa berada di posisi saya sekarang ini,” kata Owi seperti dikutip dari okezone.com. (*)

Tontowi Ahmad: Selamat Tinggal Bulutangkis

Senin, 18/05/2020

Tontowi Ahmad (badmintonindonesia.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.