Rabu, 30/08/2017

Naby Keita Resmi ke Liverpool

Rabu, 30/08/2017

PEMAIN ANYAR: Naby Keita (kiri), resmi ke Liverpool namun baru bergabung pertengahan tahun depan, sementara Thomas Lemar (tengah) dan Virgil Van Dijk, jadi buruan manajemen Liverpool selanjutnya sebelum bursa transfer ditutup.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Naby Keita Resmi ke Liverpool

Rabu, 30/08/2017

logo

PEMAIN ANYAR: Naby Keita (kiri), resmi ke Liverpool namun baru bergabung pertengahan tahun depan, sementara Thomas Lemar (tengah) dan Virgil Van Dijk, jadi buruan manajemen Liverpool selanjutnya sebelum bursa transfer ditutup.

LIVERPOOL -  Liverpool mendapatkan amunisi baru jelang berakhirnya bursa transfer pada 1 September bulan depan. Adalah pemain RB Leipzig Naby Keita yang dipastikan berseragam The Reds musim depan yang sudah resmi didapatkan namun baru bergabung pada 1 Juli 2018 mendatang.

Liverpool memilih untuk membayar klausul pelepasan Keita yang bernilai 48 juta poundsterling atau setara dengan Rp827 miliar musim panas ini dari klub Bundesliga itu.  Jumah itu melampaui rekor transfer Andy Caroll saat dibeli Liverpool dari Newcastle Uni­ted musim panas 2011. Saat itu, The Reds membayar 35 juta pound atau Rp600 miliar untuk Caroll. Keita sendiri  akan melakoni tes medis hari ini di kota Liverpool. 

Sebelumnya, The Reds harus gigit jari usai tawaran mereka 66 juta poundsterling (Rp1,1 triliun) ditolak untuk Lepizig. Itu adalah tawaran ketiga sepanjang musim panas ini. Namun, Liverpool akhirnya memilih opsi mengaktifkan klausul rilisnya tahun ini meski Keita baru akan bergabung tahun depan. Itu dilakukan supaya tidak ada tim lain yang membajaknya, termasuk Barcelona yang juga tertarik kepadanya.

Barcelona mulai melihat pemain berusia 22 tahun itu sebagai alternatif jika gagal dapatkan Philippe Coutinho. Akan tetapi, Liverpool kini telah membuat kesepakatan dengan Keita dan Leipzig.

Kabar kesepakatan ini muncul setelah Liverpool juga melakukan penawaran sejumlah 66 juta poundsterling (Rp1,1 triliun) untuk pemain AS Monaco, Thomas Lemar.  Keita se­pertinya diproyeksikan sebagai pengganti Emre Can yang sampai saat ini belum memperpanjang kontraknya. Padahal, kontrak pemain internasional Jerman itu akan habis tahun depan. 

Di bursa transfer musim panas ini, Liverpool telah mendatangkan empat pemain baru. Mereka adalah pemain sayap Mohamed Salah dari Roma, bek Andrew Robertson dari Hull City, striker Dominic Solanke yang kontraknya di Chelsea berakhir.

Selain Lemar, Virgil Van Dijk juga masih jadi target utama Klopp. Bek Southampton itu saat ini dibanderol klubnya 70 juta poundsterling atau setara dengan Rp1,18 triliun. Manajemen Soton sendiri menuduh Liverpool melakukan pendekatan illegal kepada pemain mereka dan menolak menjual Van Dijk. Celakanya, Van Dijk sendiri bersikukuh ingin hengkang dari Southampton demi bergabung dengan Liverpool, hal mana yang membuatnya harus latihan sendiri sejak tiga pekan lalu imbas masalah transfer ini.

Andai Thoma Lemar dan Virgil Van Dijk gagal didatang­kan manajemen Liver­pool, Alex Oxlade-Chamberlain jadi alternative lain untuk didatangkan dari klub lamanya Arsenal. Kehadiran Oxlade diharapkan bisa memperkokoh barisan tengah Liverpool yang dianggap Klopp masih perlu pemain dengan mobilitas tinggi. (bbc)

Naby Keita Resmi ke Liverpool

Rabu, 30/08/2017

PEMAIN ANYAR: Naby Keita (kiri), resmi ke Liverpool namun baru bergabung pertengahan tahun depan, sementara Thomas Lemar (tengah) dan Virgil Van Dijk, jadi buruan manajemen Liverpool selanjutnya sebelum bursa transfer ditutup.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.