Selasa, 17/10/2017

Potensi Atlet Muda Ski Air Kaltim

Selasa, 17/10/2017

ANDALAN: Annisa Anastasia (kedua kiri) saat naik podium dengan meraih perak di ajang Kejurnas Junior 2017 di Jakarta.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Potensi Atlet Muda Ski Air Kaltim

Selasa, 17/10/2017

logo

ANDALAN: Annisa Anastasia (kedua kiri) saat naik podium dengan meraih perak di ajang Kejurnas Junior 2017 di Jakarta.

SAMARINDA - Pengprov Persatuan Ski Air dan Wakeboard Seluruh Indonesia (PSAWI) Kaltim sudah mendapatkan gambaran kekuatan untuk berlaga pada kualifikasi PON XX tahun 2019 mendatang setelah melihar hasil kejurnas yang diikuti atlet-atlet Benua Etam di Danau Sunter, Jakarta.

Annisa Anastasia, Asyrul Rakhma dan, Fahri Ramadhan dan Dadang Trisna Yudistira merupakan sederet nama yang bisa masuk dalam tim ski air Kaltim menuju kualifikasi mendatang, seperti yang disampaikan  Sekum PSAWI Kaltim Denny Fachrianur. “Kami sangat bangga dengan hasil yagn diraih ini, terutama untuk dua atlet Berau yaitu Asyrul dan Dadang yang baru pertama kali ikut kejurnas tetapi prestainya sudah cukup bagus. Itu artinya ada potensi untuk kembali ditingkatkan dan berprestasi lebih baik lagi,” kata Denny.

PSAWI Kaltim menurutnya tak akan berhenti mencari atlet berprestasi. Dari ajang Pra-Porprov 26-29 Oktober pekan depan diharapkan Denny bermunculan lagi atlet-atlet layar potensi prestasi. “Pra-Porprov nanti sekaligus seleksi atlet ke kejurnas Desember mendatang di Kaltara. Ada enam daerah yang ikut yaitu Samarinda, Balikpapan, Bontang, Kutim, Berau dan Paser. Dari semua daerah ini diharapkan bisa kembali mencuat atlet berprestasi,” imbuhnya.

Diakuinya, PSAWI Kaltim sudah membina atlet jauh-jauh hari dalam program jangka panjang terutama menghadapi Pra-PON yang untuk itu perlu kesiapan matang mulai dari atlet hingga program latihan rutin. “Atlet yang masih junior kami persiapkan mulai dari sekarang dengan memberikan banyak jam terbang, karena memang itu yang diperlukan oleh atlet dalam mengasah kemampuan mereka,” sebut Denny. (rgn)

Potensi Atlet Muda Ski Air Kaltim

Selasa, 17/10/2017

ANDALAN: Annisa Anastasia (kedua kiri) saat naik podium dengan meraih perak di ajang Kejurnas Junior 2017 di Jakarta.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.