Kamis, 24/08/2017

Isran Noor Klaim Didukung Prabowo

Kamis, 24/08/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Isran Noor Klaim Didukung Prabowo

Kamis, 24/08/2017

SAMARINDA – Niat mantan bupati Kutai Timur Isran Noor untuk maju sebagai calon gubernur (Cagub) Kaltim sepertinya bakal terwujud. Kabarnya, Isran mendapat restu dari Prabowo, Ketua Umum Partai Gerindra intui maju.   

“Selain akan mendapat rekomendasi Prabowo. Hashim Sujono Djojohadikusumo (adik Prabowo) bahkan menelepon langsung dan menyampaikan kabar tersebut,” kata tim pemenangan Isran Noor, Syaiful Anwar, dihubungi Koran Kaltim, Kamis (24/8) kemarin.

Selain Gerindra, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN) juga rencananya akan mengusung Isran maju sebagai calon gubernur Kaltim 2018.

“Insya Allah, Gerindra, PKS dan PAN akan mendampingi beliau (Isran Noor). Sebab dari tiga partai tersebut, salah satunya sudah ada yang komunikasinya mendekati 95 persen final,” ujar Syaiful.

Disingung wakil gubernur yang akan mendampingi Isran. Syaiful belum berani membeberkan. Sebab, belum ada instruksi dari Isran Noor mengenai pendampingi dirinya nanti.

“Kemarin bapak ke Jakarta. Belum ada sinyal untuk wakil. Itu juga belum bisa dibicarakan sebab masih ada partai lain, harus ada pembahasan lebih lanjut,” ucapnya.

Syaiful memahami ketiga partai tersebut juga punya calon untuk diajukan, sebab ketiga partai tersebut juga punya beberapa nama yang sudah santer yang akan maju di Pilgub. Gerindra misalnya, ada Yusran Aspar dan PKS ada Hadi Mulyadi. Diakuinya, Isran Noor juga sudah bertemu dengan beberapa tokoh di PKS dan tinggal menunggu partai pengusung yang lain.

“Intinya, komunikasi yang dilakukan dengan partai jangan sampai membuat pihak lain tak senang. Kita masih menjaga, belum ada kata final. Namun yang pasti tiga partai tersebut sudah mendekati pasti. Tinggal posissi wakilnya saja,” sebut Syaiful.

Syaful juga mengakui, pihaknya hingga kini masih melakukan komunikasi intens dengan partai lain untuk bergabung di Pilgub Kaltim.

“Isran yakin maju dan mendapatkan perahu dari tiga partai tersebut,” tandasnya.

Senada dengan Syaiful. Wakil Ketua DPRD Kaltim dari Gerindra, Hendry Pailan Tandi Payung mengakui Prabowo akan mengusung Isran Noor sebagai calon gubernur dari Gerindra.

“Prabowo dalam beberapa pertemuan telah menyampaikan bahwa beliau (Prabowo) akan mengusung dan akan memberikan rekomendasi kepada Isran sebagai cagub Gerindra,” kata Henry ditemui di DPRD Kaltim, kemarin.

Dengan  rekomendaai tersebut, diakui politisi Gerindra ini bahwa Prabowo meminta DPD Gerindra Kaltim untuk melakukan komunikasi dengan Isran Noor. (sab)

Isran Noor Klaim Didukung Prabowo

Kamis, 24/08/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.