Senin, 19/06/2017

17 Tahun, Ramadan Untuk Berbagi

Senin, 19/06/2017

JADI TRADISI: Kabag Kesra Pemkot Samarinda H Syahruddin secara rutin selalu mengadakan acara khusus di bulan Ramadan, yakni berbagi dengan sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

17 Tahun, Ramadan Untuk Berbagi

Senin, 19/06/2017

logo

JADI TRADISI: Kabag Kesra Pemkot Samarinda H Syahruddin secara rutin selalu mengadakan acara khusus di bulan Ramadan, yakni berbagi dengan sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan

SAMARINDA - Bulan Ramadan tidak hanya sebagai ritual bagi umat muslim menjalankan rukun Islam. Namun di bulan suci ini sebagian besar orang memilih untuk berbagi terhadap sesama khususnya terhadap pihak yang membutuhkan.

Hal inilah yang dilakukan oleh Kabag Kesra Pemkot Samarinda H Syahruddin di kediamannya Jalan AW Syahrani, Gang 158, Jumat (16/6). Ia pun mengundang anak yatim dari panti asuhan yang berasal dari Kecamatan Sambutan.

Bahkan kegiatan ini sudah rutin ia lakukan setiap tahun sejak pemerintahan Alm Walikota Achmad Amins.

“Sudah 17 tahun saya bersama keluarga mengadakan kegiatan seperti. Selama diberikan kesempatan hidup dengan rezeki yang berlimpah, kegiatan ini akan rutin terselenggera,” kata Syahrudin.

Tak hanya di Samarinda kegiatan berbagi terhadap anak yatim juga ia lakukan di Balikpapan dan PPU.

Sedikitnya ada 600 anak yatim yang diberikan bantuan mantan kabag kesra ini.

“Dalam memberi terhadap seseorang memang harus diawali dengan niat yang ikhlas tanpa mengharapkan apapun atau supaya dipandang oleh orang lain. Namun yang terpenting kita niatkan tulus untuk membantu mereka, karena sebagian kecil harta kita juga merupakan hak dari mereka. Tidak menutup kemungkinan suatu saat kita pun membutuhkan bantuan mereka. Saya sudah sangat bersyukur apalagi tadi sudah didoakam oleh mereka agar sehat selalu dan dimurahkan rezekinya. Bagi saya sudah cukup,”paparnya.

Sejumlah jajaran pejabat Pemkot Samarinda pun turut hadir dalam kegiatan ini. Bahkan Walikota Syaharie Jaang pun menyempatkan hadir dan memberika sambutan dalam acara ini ditengah-tengah kepadatan jadwalnya.

“Awalnya saya minta acara ini diundur saja karena ada jadwal yang berbentur, namun tidak jadi. Makanya saya pun menyempatkan hadir dalam acara ini, karena momen ini sudah terpelihara sejak lama dan patut dipertahankan,” kata Jaang.

Usai memberikan sambutan singkatnya Jaang pun bergegas ke kegiatan lainnya. (ms)


17 Tahun, Ramadan Untuk Berbagi

Senin, 19/06/2017

JADI TRADISI: Kabag Kesra Pemkot Samarinda H Syahruddin secara rutin selalu mengadakan acara khusus di bulan Ramadan, yakni berbagi dengan sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.