Rabu, 12/07/2017

Dadakan, Besok Jokowi Tinjau Pembangunan Kaltim

Rabu, 12/07/2017

Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak memberi keterangan pers terkait rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Kaltim besok.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Dadakan, Besok Jokowi Tinjau Pembangunan Kaltim

Rabu, 12/07/2017

logo

Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak memberi keterangan pers terkait rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Kaltim besok.

SAMARINDA, KORAN KALTIM - Mendadak, besok Presiden RI Jokowi dijadwalkan akan datang ke Kaltim. Informasi tersebut disampaikan oleh Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak, di Kantor Gubernur Kaltim Jl Gajah Mada Samarinda Rabu (12/7) pagi. "Mendadak saya dapat kabar, Presiden akan berangkat dari Makassar," ujarnya saat konferensi pers yang tengah berlangsung. Awang membeberkan, kedatangan Presiden akan melakukan peninjauan pembangunan sejumlah proyek strategis di Kaltim. "Diantaranya bendungan Teritip yang akan selesai tahun ini, Pembangunan Jembatan Pulau Balang yang setahun atau 2 tahun selesai. Bentang pendek sudah selesai dan Kawasan Industri Kariangau dan Buluminung," urai Awang. Selain itu, Awang menyebut kehadiran Presiden juga dalam rangka menghadiri pertemuan pusat daerah yang akan di hadiri 6 menteri dan gubernur Se-Kalimantan yang di fasilitasi Bank Inonesia di Balikpapan. (rs)

Dadakan, Besok Jokowi Tinjau Pembangunan Kaltim

Rabu, 12/07/2017

Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak memberi keterangan pers terkait rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Kaltim besok.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.