Kamis, 10/08/2017

HUT RI, Virgoun Bakal Hadir

Kamis, 10/08/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

HUT RI, Virgoun Bakal Hadir

Kamis, 10/08/2017

SAMARINDA - Sebagai agenda rutin menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia, dalam beberapa tahun terakhir ini selalu digelar panggung hiburan untuk seluruh masyarakat kota Samarinda dan sekitarnya dengan menghadirkan bintang tamu,

“Kembali tahun ini kami gelar Panggung Hiburan Rakyat dengan menghadirkan bintang tamu. Kali ini akan tampil Virgoun dengan hitsnya “Surat Cinta Untuk Starla” yang romantis. Kemudian untuk menambah suasana harmonis ditambah dengan pelepasan lampion merah putih secara bersama-sama,” kata Kepala Dinas Pariwisata yang juga menjadi Koordinator Acara Muhammad Faisal. 

Ditambahkannya, acara tersebut digelar dengan tagline “Samarinda Lampion Konser”, untuk pertama kali dilaksanakan tahun 2015 dengan bintang tamu Virza dan kali ini kembali hadir bersama Virgoun,

“Silakan datang pada tanggal 20 Agustus 2017, hari Minggu pukul 19,00 Wita di Halaman GOR Segiri Samarinda Jalan Kusuma Bangsa Samarinda. Gratis untuk semua warga, kecuali yang ingin ikut menerbangkan lampion dapat memesannya mulai sekarang berbayar karena persediannya juga terbatas” lanjut Faisal

Seperti juga tahun-tahun yang lalu, kegiatan ini juga terlaksana secara mandiri non anggaran pemerintah dengan pola sponsorship dan partisipasi dari para pihak yang tidak mengikat,

“Kami gelar berkat bantuan banyak pihak, untuk itu terima kasih atas nama panitia pelaksana, dan ini juga bukan bermaksud berhura-hura tetapi sebagai refleksi kegembiran kita semua di HUT Kemerdekaan RI tahun 2017” ujar Kadis Pariwisata Kota Samarinda ini.

Kecuali itu ia juga menegaskan, pihaknya juga telah mengimbau kepada seluruh komponen masyarakat di Samarinda dan sekitarnya untuk bisa juga menyelenggarakan acara hiburan dengan skala kecil di lingkungan masing-masing, untuk memeriahkan HUT RI ke 72 ini secara bergotong royong. (ms/*)


HUT RI, Virgoun Bakal Hadir

Kamis, 10/08/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.