Jumat, 27/10/2017

Multi Event di Festival Mahakam

Jumat, 27/10/2017

KIAN MERIAH: Berbagai acara akan mewarnai kegiatan Festival Mahakam kali ini. Dengan variatifnya acara diharapkan memberikan banyak pilihan bagi pengunjung, sekaligus menarik arus kunjungan ke Samarinda.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Multi Event di Festival Mahakam

Jumat, 27/10/2017

logo

KIAN MERIAH: Berbagai acara akan mewarnai kegiatan Festival Mahakam kali ini. Dengan variatifnya acara diharapkan memberikan banyak pilihan bagi pengunjung, sekaligus menarik arus kunjungan ke Samarinda.

SAMARINDA - Festival Mahakam tahun ini juga luar biasa, karena banyak acara yang mengakomodir buat anak-anak bisa berpartisipasi dan menyaksikan. 

Bahkan Ketua Panitia Pelaksana Muhammad Faisal mengakui, event akbar ini salah satu ciri khas Festival Mahakam selain multievent juga acara-acaranya untuk beragam segmen dan usia, sehingga bisa benar-benar dirasakan seluruh warga kota Samarinda. Meski demikian, yang utama adalah acara di perairan sungai Mahakam dan mengangkat nilai budaya bangsa.

“Ada Mahakam Kids Fiesta pada hari Jum’at pagi di Atrium BigMall berisi kegiatan Lomba Mewarnai dan Lomba Tari Kreasi untuk adik-adik Taman Kanak-kanak (TK) dan hari Minggu pagi di lanjutkan Lomba Menggambar Connector Pens dengan judul Family Art Competition untuk adik-adik SD kelas 1-4 berhadiah liburan ke Thailand,” kata Muhammad Faisal yang juga menjadi Kepala Dinas Pariwisata.

Sedangkan untuk murid SD kelas 4-6, pihak panitia punya acara AKSI 1,234 ANAK KREATIF berupa edukasi topping pancake untuk kegiatan pemecahan Rekor MURI nantinya, pada hari Sabtu pagi.

Kemudian ada dua Lomba Fashion yang juga mensyaratkan pesertanya anak-anak untuk kategori A dan B masing-masing ada Mahakam Batik Kaltim dan Lomba Fashion Recycle pada malam hari.

“Untuk yang antar sekolah SD juga ada dua event, masing-masing Lomba Tari Kreasi Daerah Kaltim tingkat SD/MI dan Lomba Kirab Drum Band untuk kategori SD, keduanya dilaksanakan pada hari Minggu,” urainya.

 “Kami berusaha agar Festival Mahakam ini bisa dimeriahkan oleh semua kalangan dari berbagai strata dan usia,” pungkas Faisal. (ms)


Multi Event di Festival Mahakam

Jumat, 27/10/2017

KIAN MERIAH: Berbagai acara akan mewarnai kegiatan Festival Mahakam kali ini. Dengan variatifnya acara diharapkan memberikan banyak pilihan bagi pengunjung, sekaligus menarik arus kunjungan ke Samarinda.

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.