Sabtu, 24/02/2018

Kandidat Lain Doakan Kesembuhan Nusyirwan

Sabtu, 24/02/2018

Nusyirwan Ismail

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Kandidat Lain Doakan Kesembuhan Nusyirwan

Sabtu, 24/02/2018

logo

Nusyirwan Ismail

KABAR  dropnya kesehatan calon wakil gubernur Kaltim, Nusyirwan Ismail tak hanya mengejutkan masyarakat dan para pendukungnya, tapi juga para kandidat paslon gubernur Kaltim lainnya.

Calon wakil gubernur (Cawagub) nomor urut 4, Safaruddin turut mendoakan kesembuhan Nusyirwan.  “Saya bersama Cagub Rusmadi mendoakan mudah-mudahan beliau (Nusyirwan) cepat sembuh dan sehat kembali,” kata Safaruddin saat silatutrrahmi dengan warga Loa Buah, Samarinda, Jumat (23/2).

Mantan Kapolda Kaltim ini mengatakan dirinya dan Nus-sapaan akrab-Nusyirwan bukan rival di Pilgub Kaltim. Bagi dia baik cagub dan cawagub yang bertarung di pemilihan lima tahunan tersebut adalah bersaudara. 

“Sebenarnya bukan lawan. Kan kita sama-sama maju sebagai cagub–cawagub Kaltim. Ini pesta demokrasi. Itu yang sering saya katakan, jangan kita sama-sama mecalonkan diri, kita musuhan. Jangan karena pemilihan gubernur persaudaraan dikorbangkan. Gubernur dan wakil gubernur itu amanah,” ujar Safaruddin. 

Sementara Cawagub Awang Ferdian Hidayat juga memberikan dukungan moril kepada Nusyirwan yang terbaring sakit karena kelelahan saat melakukan kampanye. “Saya mendoakan semoga beliau diberikan kesehatan yang prima  sehingga dapat beraktivitas kembali seperti biasa,”kata Awang Ferdian, Jumat (23/2).

Syahrie Jaang bahkan mengajak masyarakat mendoakan kesembuhan Nusyirwan. “Kepada Warga Kota Samarinda mari bersama2 kita doakan saudara saya Bapak H. Nusyirwan Ismail yang saat ini sedang dirawat di RS. AW. Syahranie. Semoga Allah SWT memberikan kesembuhan dan kesehatan kepada beliau. Aamiin ya robbal’ alamin,” tulis Jaang melalui akun Facebooknya. 

Nusyirwan diketahui adalah Wakil Wali Kota Samarinda, dan Jaang sebagai wali kota. Mereka sama-sama maju di Pilgub Kaltim 2018 ini melalui partai dan pendamping yang berbeda. (sab)


Kandidat Lain Doakan Kesembuhan Nusyirwan

Sabtu, 24/02/2018

Nusyirwan Ismail

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.