Kamis, 11/04/2019

Perkenalkan Prabowo-Sandi, Free PAS Kaltim Targetkan 80 Persen Perolehan Suara

Kamis, 11/04/2019

Suasana Zumba Party yang dipadati emak-emak yang digelar oleh Free PAS Kaltim di lapangan volley desa Loa Pari, Kecamatan Tenggarong Seberang pada Rabu (10/4/2019)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Perkenalkan Prabowo-Sandi, Free PAS Kaltim Targetkan 80 Persen Perolehan Suara

Kamis, 11/04/2019

logo

Suasana Zumba Party yang dipadati emak-emak yang digelar oleh Free PAS Kaltim di lapangan volley desa Loa Pari, Kecamatan Tenggarong Seberang pada Rabu (10/4/2019)

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Front Pemenangan Prabowo-Sandiaga Uni (Free PAS Kaltim) menggelar acara doa bersama, zumba party, dan pertunjukan kesenian kuda lumping di lapangan voli Desa Loa Pari, Kecamatan Tenggarong Seberang pada Rabu (10/4/2019).

Ketua Free PAS Kaltim, Iriansyah Busra, mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk pengenalan Pasangan Calon (Paslon) Presiden dan Wakil Presiden RI nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno kepada masyarakat setempat. 

Kegiatan tersebut disambut antusiasme warga yang diketahui berasal dari Desa Loa Ulung, Kampung Kajang, Rawa Indah, Loa Raya, Perjiwa, Loa Lepu Teluk Dalam, Bukit Raya dan Tenggarong. Terutama pada sesi Zumba Party yang digagas Emak-Emak Pepes pada sore hari dan Kuda Lumping Turonggo Satrio Utomo saat malam hari. Free PAS Kaltim mengkalkulasikan hampir seribu orang hadir silih berganti pada kegiatan tersebut.

“Antusiasme masyarakat Alhamdulilah, sangat memuaskan. Artinya di tingkat desa saja antusiasnya sudah seramai ini, mudah-mudahan ini berkembang ke desa-desa lain. Masyarakat menginginkan perubahan, dan insyaallah itu semua ada di paslon 02 yang siap memberikan nilai-nilai lebih manfaat kepada masyarakat di Loa Pari khususnya, Tenggarong dan seluruh Indonesia,” kata Iriansyah Busra kepada Korankaltim.com.

Melihat antusiasme masyarakat, pihaknya menargetkan sebesar 70-80 persen suara di Kaltim untuk Prabowo-Sandi. 

Menurutnya, Paslon itu memiliki kapasitas mumpuni untuk meningkatkan taraf perekonomian masyarakat dan perubahan-perubahan baik lainnya.

Ketua panitia, Fitriyana S,ST, SH, M.Kn, mengatakan masyarakat akar rumput harus mengetahui kondisi bangsa saat ini yang memerlukan adanya perubahan.

“FREE PASS yakin solusi tersebut ada di Prabowo-Sandi,  target mengadakan acara di Loa Pari dirasa sangat tepat,  mengingat relawan jangan hanya bergerak di perkotaan,  namun harus dimulai di desa-desa,” pungkasnya. (adv)


Penulis: Reza Fahlevi

Editor : Muh.Huldi

Perkenalkan Prabowo-Sandi, Free PAS Kaltim Targetkan 80 Persen Perolehan Suara

Kamis, 11/04/2019

Suasana Zumba Party yang dipadati emak-emak yang digelar oleh Free PAS Kaltim di lapangan volley desa Loa Pari, Kecamatan Tenggarong Seberang pada Rabu (10/4/2019)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.