Kamis, 15/06/2017

Arus Mudik, Basarnas Fokus Kerawanan Perairan

Kamis, 15/06/2017

Ilustrasi

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Arus Mudik, Basarnas Fokus Kerawanan Perairan

Kamis, 15/06/2017

logo

Ilustrasi

BALIKPAPAN - Dalam pengamanan mudik lebaran, Basarnas Balikpapan akan membuka 6 posko kesiapsiagaan 24 jam, yang tersebar di sejumlah titik krodit pemudik di Balikpapan.

Enam posko tersebut diantaranya tersebar di Bandara Sultan Aji Muhammad Sepinggan Balikpapan, Pelabuhan Semayang, Pelabuhan Kariangau, Pelabuhan Somber, Posko darat KM 8 Balikpapan Utara dan KM 53 Samboja Kutai Kartanegara.

“Operasi kesiapsiagaan standby 24 jam antara lain rescue, operator radio dan ABK Kapal. Rencana H-7 KM Wisanggeni diberangkatkan menuju Teluk Balikpapan ke Beras Basah Bontang untuk melakukan pemantauan di sana,” kata Kepala Basarnas Kaltim-Kaltara Kantor SAR Balikpapan, Mujiono.

Selain di Balikpapan lanjut Mujiono, posko juga disiagakan di sejumlah wilayah antara lain Sangatta, Tarakan dan Nunukan. “Setiap wilayah ada 3 posko. Seluruh personil ada 75 rescuer yang mempunyai kualifikasi,” ujar Mujiono.

Dia menambahkan bahwa tingkat kerawanan pada arus mudik sesuai arahan Kepala Basarnas Pusat, bahwa fokus pengawasan di zona pelayaran.

“Tingkat kerawanan konsentrasi sesuai pimpinan arahan, difokuskan di pelayaran. Kita perkuat KM Wisanggeni. Kami juga bekerjasama dengan dinas perhubungan bidang kelautan khususnya. Selain itu mengimbau untuk perbanyak APD (Alat Pelindung Diri),” demikian Mujiono. (yud)

Arus Mudik, Basarnas Fokus Kerawanan Perairan

Kamis, 15/06/2017

Ilustrasi

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.