Minggu, 24/05/2020

Pasien Covid-19 dari Klaster Gowa Bisa Lebaran Bersama Keluarga

Minggu, 24/05/2020

Bupati Berau Muharram mengumumkan kasus sembuh dari Covid-19. (File : Indra/korankaltimcom)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Pasien Covid-19 dari Klaster Gowa Bisa Lebaran Bersama Keluarga

Minggu, 24/05/2020

logo

Bupati Berau Muharram mengumumkan kasus sembuh dari Covid-19. (File : Indra/korankaltimcom)

KORANKALTIM.COM, TANJUNG REDEB - Di hari pertama Idulfitri 1 Syawal 1441 Hijriyah kabar baik datang berupa kesembuhan 1 pasien Covid-19 yang dirawat di ruang isolasi dr Abdul Rivai, Tanjung Redeb, Berau.

Pasien yang sembuh adalah JL (51) dengan kode "Berau 7" dari klaster Gowa. kesembuhannya disampaikan lewat rilis  pemerintah daerah di aula dr RSUD Abdul Rivai, Minggu (24/5/2020).

Bupati Muharram menuturkan JL dinyatakan sembuh total dan bisa pulang ke rumahnya di wilayah Kampung Gunung Sari, Kecamatan Segah setelah menjalani swab kontrol sebanyak 2 kali dengan hasil negatif.

"JL ini merupakan pasien dari klaster Gowa yang sudah dirawat sejak 10 April lalu, dan dinyatakan positif Covid-19 pada 21 April 2020 lalu,"ungkap Bupati.

"Ini merupakan pasien dari klaster Gowa yang pertama kali sembuh dari sekian yang dirawat di ruang isolasi RSUD Abdul Rivai,"tambahnya

Bahkan, dari 32 orang yang masih dirawat, 9 diantaranya sudah negatif pada uji swab pertama.  "Ini tinggal menunggu waktu swab kontrol kedua agar bisa dinyatakan sembuh," sambung Muharram.

Dalam kesempatan tersebut, JL mengungkapkan rasa syukurnya karena berhasil sembuh setelah berjuang melawan covid-19.

"Syukur Alhamdulillah, saya dapat sembuh hari ini karena saya optimis bisa sembuh dari penyakit Covid-19 ini. Saya juga berharap pasien lain juga dapat segera sembuh,"

Dengan demikian, sudah dua pasien Covid-19 di Bumi Batiwakkal yang dinyatakan sembuh.


Penulis : Indra

Editor: M.Huldi

Pasien Covid-19 dari Klaster Gowa Bisa Lebaran Bersama Keluarga

Minggu, 24/05/2020

Bupati Berau Muharram mengumumkan kasus sembuh dari Covid-19. (File : Indra/korankaltimcom)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.