Sabtu, 12/01/2019

RM Tepi Sungai, Mengemas Menu Gami Jadi Eksklusif

Sabtu, 12/01/2019

Rumah Makan Tepi Sungai menampilkan suasana yang lebih eksklusif dan menu yang variatif, sehingga semakin diminati pelanggan. ( Adhy / korankaltim)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

RM Tepi Sungai, Mengemas Menu Gami Jadi Eksklusif

Sabtu, 12/01/2019

logo

Rumah Makan Tepi Sungai menampilkan suasana yang lebih eksklusif dan menu yang variatif, sehingga semakin diminati pelanggan. ( Adhy / korankaltim)

ANDA suka dengan menu sambel gami? Ini salah satu tempat kuliner yang sangat direkomendasikan di Rumah Makan Tepi Sungai. Lokasinya di Jalan Juanda Gang IV Samarinda. Menawarkan beragam menu sambel gami, beberapa menu favoritnya adalah gami bawis, ikan kakap goreng, gami ayam, dan gami seafood. Semuanya disajikan dengan sambel khas dan ikan asin. 

“Menu gami bawis sudah populer dilidah orang Samarinda, menu ini termasuk menu harian banyak orang. Nah disini, kami mengemasnya lebih tasty dan lebih esklusif,” ungkap Fandi, B&F RM Tepi Sungai.

Harga yang ditawarkanpun cenderung terjangkau mulai dari Rp25 ribu-an untuk 1 porsi. 

Beroperasi sejak awal 2018 lalu, RM Tepi Sungai ini, dari kemasannya memang dikemas lebih esklusif. Interior yang benyak menggunakan bahan woody semakin menegaskan kesan premiumnya. 

Selain untuk santap bersama, venue ini juga dilengkapi dengan hiburan elekton. Areanya dibagi 3 area. Area utama dengan fasilitas AC dan area non smoking. Area depan untuk outdoor sekaligus smoking area, dan area lantai 2 yang hanya menyiapkan menu minuman saja.

“Lantai 2 terkonsep lebih urban dengan menyasar anak muda. Stylenya café yang menawarkan menu ragam kopi, hot drink dan soft drink,” sebutnya. 

Agar pengunjung betah, semua area juga dilengkapi akses free wifi. Meski berada di dalam gang, tempat ini selalu ramai, terutama di saat jam istirahat siang, sore dan malam hari. Lokasinya yang berada di kawasan bisnis dan perkantoran ditambah menunya yang berbeda, menjadikan tempat ini jadi opsi menarik untuk santap maupun bersantai.

“Tak hanya untuk santap, minum dan nongkrong. Disini juga ramai bagi mereka yang menggelar meeting atau brifing skala kecil. Kegiatan bisnislah. Apalagi kondisinya tidak terlalu bising karena lumayan jauh dari jalan raya utama,” tambahnya. 

Menurutnya, kini saking padatnya pengunjung pada jam makan siang, sering pelanggannya membuat janji terlebih dahulu. 

“Paling tidak booking meja lebih dahulu supaya tetap kebagian tempat. Karena di siang hari kondisinya selalu padat. Banyak pelanggan kami yang sudah regular booking meja,” tambahnya.  

Seperti halnya lokasi kuliner modern lain, RM Tepi sungai juga menerima order catering, orderan online dan pembelian via pesan antar. “Semua jenis pembelian langsung maupun online kita layani. Termasuk untuk order event skala besar maupun kecil,” jelasnya. (aa119)

RM Tepi Sungai, Mengemas Menu Gami Jadi Eksklusif

Sabtu, 12/01/2019

Rumah Makan Tepi Sungai menampilkan suasana yang lebih eksklusif dan menu yang variatif, sehingga semakin diminati pelanggan. ( Adhy / korankaltim)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.