Senin, 10/05/2021

Puluhan Tahun Berpisah, Alumni SMPN 2 Tenggarong Akhirnya bisa Gelar Bukber

Senin, 10/05/2021

Buka bersama Alumni SMPN 2 Tenggarong angkatan 2003 dan menyempatkan mengabadikan moment bersama (Foto: heri/korankaltim.com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Puluhan Tahun Berpisah, Alumni SMPN 2 Tenggarong Akhirnya bisa Gelar Bukber

Senin, 10/05/2021

logo

Buka bersama Alumni SMPN 2 Tenggarong angkatan 2003 dan menyempatkan mengabadikan moment bersama (Foto: heri/korankaltim.com)

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG – Puluhan tahun berpisah dan sempat tertunda karena pandemi Covid-19 di 2020 lalu, akhirnya alumni SMP Negeri 2 Tenggarong angkatan 2003 bisa menggelar silaturahmi dan buka puasa bersama (Bukber) bulan Ramadaan 1442 Hijriah tahun ini.

Bukber ini tentunya tetap menjaga protokol kesehatan, guna mencegah penyebaran Covid-19 yang di tahun 2021 ini belum juga pulih. Lokasi bukber dipilih di Café Pesona Mahakam Kelurahan Baru, Tenggarong, Senin (10/5/2021).

Salah satu perwakilan Alumni yang juga inisiator terselenggaranya Bukber ini, Nilam Asrians mengatakan, buka bersama ini sebagai ajang terus menjalin silaturahmi dan reuni dengan tetap menjaga protokol kesehatan.

“Dengan adanya buka puasa ini, mengingatkan kita pada jaman dahulu ketika bersekolah, Alhamdulillah bisa ketemu walaupun agenda ini sempat tertunda, kan tahun lalu rencananya mau bukber,” katanya kepada korankaltim.com, petang tadi.

Lebih jauh Nilam menuturkan di balik bukber dengan segala ceritanya, tersirat nilai yang bisa diambil faedahnya, jadi nilai utama dalam bukber harus dipahami, silaturahmi tentunya menjadi nilai yang tertinggi. “Ajang bukber terkadang mempertemukan kita dengan teman-teman yang sudah bertahun-tahun tidak bersua,” ujarnya.

Ia menyebut biasanya, yang jarang ketemu itu adalah para alumni di sekolah. Nah di momen bukber ini kita bisa bertatap muka langsung, dan juga bisa membagi pengalaman. Ia menegaskan bukber ini juga bisa menjadi ajang rekonsiliasi. Siapa tahu jika dimasa lalu ada yang pernah punya konflik, maka melalui bukber ini bisa saling memaafkan.

“Kawan-kawan alumni SMP 2 Tenggarong ini masih tetap seru dan tidak ada batasan atau gengsi dan jaim-jaiman, personalnya sama seperti jaman kita masih anak-anak dulu, Semoga kita masih dipertemukan lagi dengan Ramadan tahun depan dan bisa berjumpa lagi dengan kehadiran alumni yang lebih banyak lagi dan tentu harapan doa kita bersama, wabah covid ini segera berakhir,” tutup Nilam.[]

Penulis : */Muhammad Heriansyah
Editor : Rusdi


Puluhan Tahun Berpisah, Alumni SMPN 2 Tenggarong Akhirnya bisa Gelar Bukber

Senin, 10/05/2021

Buka bersama Alumni SMPN 2 Tenggarong angkatan 2003 dan menyempatkan mengabadikan moment bersama (Foto: heri/korankaltim.com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.