Jumat, 01/12/2017

Landasan Pacu Dipasang Tiang Rakit

Jumat, 01/12/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Landasan Pacu Dipasang Tiang Rakit

Jumat, 01/12/2017

SAMARINDA – Sekretaris Pemprov Kaltim menyatakan pembangunan Bandara Aji Pangeran Tumenggung (APT) Pranoto Samarinda progres fisiknya saat ini  sudah mencapai  86,61 persen.

 “Dari progres fisik BSB yang sudah selesasi 86,61 persen, itu meliputi pekerjaan tanah sepanjang 2.250 meter. Dan dari target 2.250 meter itu, hingga kini tersisa 200 meter yang masuk tahap pemasangan tiang rakit,” kata Rusmadi baru-baru ini di DPRD Kaltim.

Rusmadi mebeber pekerjaan fisik yang sudah sudah selesai tersebut meliputi pekerjaan apron 300 X 123 meter, pekerjaan aspal mencapai 1.500 meter dari terget 2.370 meter dan pekerjaan exsit way 180 X 23 meter. Dengan progres tersebut Rusmadi berkeyakinan Bandara APT Pranoto Samarinda akan selesai tepat waktu. “Kami yakin BSB (Bandara APT Pranoto) akan selesasi tepat waktu,”ujarnya.

Sementara, di progers Proyek Multi Years Contrak (MYC) lainya, Jembatan Mahakam IV progres fisiknya sudah mencapi 50,15 persen. Rinciannya, pembangunan Pier P11, P12 dan P 13.

 “Sementara untuk  Pier head P 14 saat ini persiapan pemasangan rangka baja,”sebutnya.

Lanjut  Rusmadi, untuk pembangunan jalan pendekat Jembatan Mahakam IV di sisi Samarinda kota, progres fisiknya saat ini mencapai 53,80 persen.

“Dari progres fisik mencapai 53,80 persen dari sisi Samarinda kota, itu meliputi tanah urug, pembangunan jalan peralihan 300 meter, saluran drainase dan pemancangan Pier P7, P8 dan P9,” katanya.

Sementara itu, pembangun jalan pendekat IV sisi Samarinda Seberang, kata Rusmadi progres fisiknya sudah mencapai 36,41 persen yaitu berupa pengecoran tiang pier P15 dan P16, pekerjaan pembersihan jalan crown pier P17 dan P18 penyelesaian pile sleb dan persiapan peralihan jalur lalu lintas. 

Pada proyek MYC lainnya, untuk pembangunan SPAM Maloy di Kutai Timur progres fisiknya baru mencapai 45,76 persen, yaitu pekerjaan site plan WTP, pelaksanaan pekerjaaan unit produksi dan pembangunan penunjang, pengadaan pipa HDPE diameter 315, 250, 200 dan 160 milimeter sampai booster sepanjang 10 kilometer.

“Saat ini bangunan oprasionalnya telah sampai dengan pengerjaan dinding,” tandasnya.  Sebelumnya, Rusmadi menyebut posisi kebutuhan anggaran MYC di tahun anggaran 2018 yakni Rp1,570 triliun. “Di APBD murni 2018 akan kita alokasikan Rp1,120 miliar,” kata dia. (sab)


Landasan Pacu Dipasang Tiang Rakit

Jumat, 01/12/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.