Selasa, 17/09/2019

Silakan Daftar, Beasiswa Kaltim Tuntas Sudah Dibuka

Selasa, 17/09/2019

Beasiswa kaltim tuntas ( Foto: SS kaltimtuntas.id )

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Silakan Daftar, Beasiswa Kaltim Tuntas Sudah Dibuka

Selasa, 17/09/2019

logo

Beasiswa kaltim tuntas ( Foto: SS kaltimtuntas.id )

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA – Sirine bergema di ruang Heart Of Borneo (HOB) Kantor Gubernur Kaltim menjadi tanda pendaftaran Beasiswa Kaltim Tuntas (BKT) resmi dibuka, Senin (16/9/2019) kemarin.  Pemprov Kaltim meluncurkan program  BKTsebagai salah satu implementasi dari program kerja Isran Noor dan Hadi Mulyadi sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur. 

Kepada awak media, Isran mengaku sedianya program memberikan beasiswa secara tuntas bukanlah program baru. Pasalnya, program serupa sudah dilakukan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan meskipun kini program tersebut diambil alih Kementerian Keuangan yakni LPDP. "Mereka sudah bisa mendaftar, ini untuk 2020. Jadi yang 2019 untuk selesaikan program yang sudah ada. Harapannya, semoga bermanfaat," kata Isran.

Namun, ia juga sedikit menyinggung mengenai adanya sistem kontrol ketat, khusushya pada beasiswa yang bersifat tuntas.  "Kalau tidak selesai, bisa diambil negara kembali uangnya. Sistemnya sedang dibuat dikoordinasikan dengan BPK RI.  Kontrol bersama perguruan tinggi bersangkutan," sebutnya. 

Ketua Badan Pengelola BKT Iman Hidayat mengatakan, dalam tahap awal, tahun ini Pemprov Kaltim menyediakan ruang bagi  11.106 calon penerima beasiswa untuk semua tingkat pendidikan, mulai SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi.

Secara umum BKT dipilah menjadi dua bagian yakni Kaltim Tuntas dan Stimulan. Kaltim Tuntas terdiri dari penerima umum, khusus dan kerja sama.  Sedangkan untuk Stimulan hanya dibagi menjadi penerima umum dan khusus. Para calon penerima Beasiswa Kaltim Tuntas dari kategori umum harus memiliki prestasi akademik dan prestasi non akademik. Sedangkan untuk penerima beasiswa Stimulan dari kategori umum harus melengkapinya dengan tugas akhir, tesis, skripsi dan desertasi.

Sementara untuk kategori khusus, baik untuk beasiswa Kaltim Tuntas maupun Stimulan  syarat awal yang harus dipenuhi antara lain harus berasal dari keluarga miskin, disabilitas dan berkebutuhan khusus, berasal dari daerah pedalaman dan daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T), anak dan atau cucu veteran, anak korban KDRT (kekerasan dalam rumah tangga), penghafal kitab suci/Alquran (hafiz), mahasiswa luar negeri dan berdasarkan pertimbangan khusus. 

Beasiswa Kaltim Tuntas akan diberikan hingga penerima beasiswa lulus kuliah. Sedangkan untuk Stimulan tahunan, di awal ini hanya disiapkan untuk tahun 2019.

Iman menambahkan, Pemprov Kaltim mengambil langkah berani dengan inisiatif untuk memberikan beasiswa hingga tuntas, yakni empat tahun untuk S1, dua tahun untuk S2 dan empat tahun untuk S3. "Syarat umumnya, calon penerima beasiswa harus merupakan penduduk Kaltim atau ber-KTP Kaltim.  Dan syarat Beasiswa Kaltim Tuntas minimal IPK 3. Untuk Stimulan boleh kurang dari IPK 3," ungkap Iman.

Beasiswa akan diberikan kepada 6.452 siswa kurang mampu (SD, SMP dan SMA), 2.954 mahasiswa kurang mampu dan 1.700 penerima beasiswa Kaltim Tuntas (S1, S2 dan S3). Bagi pelajar dan mahasiswa yang berminat dapat mengakses berbagai informasi terkait BKT  ini di laman website Beasiswa Kalimantan Timur, yaitu di www.kaltimtuntas.id bersama rilis ini juga dilampirkan alur prosedur pendaftaran  dan tata cara pendaftaran akun BKT. (*)


Penulis: */Rusdi

Editor: Aspian Nur

Silakan Daftar, Beasiswa Kaltim Tuntas Sudah Dibuka

Selasa, 17/09/2019

Beasiswa kaltim tuntas ( Foto: SS kaltimtuntas.id )

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.