Sabtu, 18/07/2020

Jaring Bakat dan Bibit Atlet, PBIC Gelar Turnamen Biliar

Sabtu, 18/07/2020

Peserta wajib menggunakan masker saat bertanding dan jaga jarak di ruang Megapool. ( Foto : Dwi Cahyo / Korankaltim.com )

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Jaring Bakat dan Bibit Atlet, PBIC Gelar Turnamen Biliar

Sabtu, 18/07/2020

logo

Peserta wajib menggunakan masker saat bertanding dan jaga jarak di ruang Megapool. ( Foto : Dwi Cahyo / Korankaltim.com )

KORANKALTIM.COM, TANA PASER- Sebagai salah satu upaya untuk mencari bibit Atlet muda di Kabupaten Paser. Maka Paser Biliar Club (PBIC) Menggelar turnamen Biliar yang diikuti oleh 32 pemuda dan pelajar di Kabupaten Paser.

Ketua Panitia pelaksna Denny Ahmad menyampaikan bahwa Biliar merupakan salah satu cabang olah raga Nasional. Namun untuk di kabupaten Paser masih minim peminat.

"Melalui club ini kami mencoba mencari dan menyeleksi beberapa pemuda dan pelajar di Kabupaten Paser," ucap Denny, Sabtu (18/7/2020).

Dalam turnamen kedua tersebut pihaknya membatasi jumlah peserta sebanyak 32 peserta. Yang terdiri dari kalangan pelajar dan sebagian lagi pemuda.

"Kami disini fokus untuk mencari bibit atlet biliard, jadi kami lebih utamakan peserta dari kalangan pelajar di Kabupaten Paser. Ada juga beberapa pemuda yang ikut dalam turnamen ini. Kami juga tidak menerima peserta dari luar daerah Kabupaten Paser.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari sejak jumat (17/7/2020) hingga Sabtu (18/7/2020). Pengumuman pemenang akan dilaksanakan pada Sabtu malam ini.

Sementara itu turnamen yang dilaksanakan di megapool Center tersebut. Pihak pengelola mewajibkan kepada seluruh peserta tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker dan menjaga jarak serta mencuci tangan. 

Penulis : Dwi Cahyo

Editor: Desman Minang

Jaring Bakat dan Bibit Atlet, PBIC Gelar Turnamen Biliar

Sabtu, 18/07/2020

Peserta wajib menggunakan masker saat bertanding dan jaga jarak di ruang Megapool. ( Foto : Dwi Cahyo / Korankaltim.com )

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.