Jumat, 07/07/2017

Kapolres Pastikan Proses Hukum Berlanjut

Jumat, 07/07/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Kapolres Pastikan Proses Hukum Berlanjut

Jumat, 07/07/2017

TANJUNG REDEB – Polisi tetap melanjutkan kasus yang menjerat siswa kelas III SMP di Berau yang mengeluarkan komentar bernada ancaman di jejaring sosial Facebook. 

Pemilik akun Pito Kanakea mengeluarkan ancaman “Soso gkk mw ku Bom nanti Masjid x itu lw q jengkel”  melalui komentar di grup Facebook Buka Lapak Berau 2. 

Kapolres Berau AKBP Andy  Ervyn menejelaskan, kasus ini sudah masuk dalam tahap penyidikan di Satreskrim. “Kita lanjutkan proses hukumnya dan dilihat saja nanti sampai mana. Kasus seperti ini jangan dianggap remeh, karena bisa menimbulkan efek yang sangat besar antar agama maupun suku yang ada di Berau. Sehingga sementara waktu yang terkait kita tahan dan menunggu proses lebih lanjutnya,” tegas Andy.

Usia pelaku, kata Kapolres, memang di bawah umur. Namun dilihat dari apa yang telah ia lakukan tergolong berat dan berpotensi menyebabkan perpecahan.

“Kita juga meminta kepada pihak keluarga terkait agar bisa meminta maaf secara terbuka terkait apa yang telah dilakukan anaknya. Karena jangan sampai terjadi senggolan sesama pemeluk agama dan akibatnya akan fatal,” ujar Andy.

“Yang pastinya proses akan kita lanjutkan. Kemungkinan besar  kita akan kenakan UU ITE agar seluruh pengguna  akun FB jangan berkomentar sembarangan,” tegas Andy. (ind)


Kapolres Pastikan Proses Hukum Berlanjut

Jumat, 07/07/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.