Senin, 09/10/2017

TIPD IAIN Samarinda Launching E-Ijazah

Senin, 09/10/2017

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

TIPD IAIN Samarinda Launching E-Ijazah

Senin, 09/10/2017

SAMARINDA - Salah satu hasil karya cipta di era digital merupakan respon perkembangan dunia teknologi dan informasi yang semakin cepat. Untuk, merespon derasnya arus teknologi di era high tech dewasa ini, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Samarinda melalui Unit Teknologi Informasi Pangkalan Data (TIPD) melakukan terobosan baru dengan melaunchingkan aplikasi E-Ijazah yang telah disosialisasikan pada bagian Akademik dan Kemahasiswaan IAIN Samarinda (20/9/2017) lalu.

Misi utama E-Ijazah ini adalah dalam rangka menyediakan instrumen, data dukung dan alat kontrol terkait kebenaran dan keabsahan ijazah calon wisudawan dan para alumni IAIN Samarinda yang dalam waktu dekat akan menggelar wisuda.

Kepala Unit TIPD, Sugiyono, M.Kom mengungkapkan, aplikasi E-Ijazah ini bisa diakses secara online melalui laman http://ijazah.iain-samarinda.ac.id. Sebagaimana diketahui bahwa saat ini pemerintah melalui Kementerian Riset dan Teknologi Pendidikan Tinggi telah mewajibkan setiap ijazah yang terbit dalam kurun waktu 3 (tiga) tahun terakhir untuk tercatat dan bisa diverifikasi kebenarannya dan keabsahannya melalui Sistem Informasi Verifikasi Ijazah PDDIKTI (SIVIL) yang berguna bagi masyarakat dan pengguna lulusan untuk melakukan validasi apakah ijazah yang dimiliki asli atau palsu/sah atau tidak. Sistem Informasi Validasi Ijazah Ristek Dikti sendiri dapat diakses di laman http://ijazah.ristekdikti.go.id.

Manfaat lain penerapan E-Ijazah selain memberikan kemudahan kepada setiap calon wisudawan dan para alumni khususnya 3 tahun terakhir dapat melakukan pengecekan sendiri ijazahnya apakah telah sesuai atau belum, juga membantu bagian akademik dan kemahasiswaan dalam menerbitkan ijazah yang sebelumnya masih dikerjakan manual yang tentunya menguras waktu dan tenaga. Operator ijazah cukup mengetikkan nomor ijazah yang akan diberikan kepada setiap calon wisudawan tanpa harus mengulang informasi lain seperti nim, nama, prodi, fakultas, judul skripsi/tesis, dan lainnya, sehingga potensi human error bisa diminimalisir. Template ijazah pun telah disediakan oleh sistem sehingga tidak perlu lagi mengatur desain layout, margin, dan lainnya. E-Ijazah juga memberikan statistik wisuda dari tahun ke tahun beserta detail data wisudawan per program studi sehingga memudahkan perolehan data dukung dalam proses akreditasi di tingkat program studi maupun institusi. (adv)

TIPD IAIN Samarinda Launching E-Ijazah

Senin, 09/10/2017

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.