Kamis, 24/01/2019

Warga Buang Sampah Tak Kenal Waktu, Jalan Kota Tampak Kumuh

Kamis, 24/01/2019

Tumpukan Sampah yang belum di angkut petugas hingga siang hari, dan menumpuk dibeberapa jalan Sangatta Kutim ( yuli / korankaltim)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Warga Buang Sampah Tak Kenal Waktu, Jalan Kota Tampak Kumuh

Kamis, 24/01/2019

logo

Tumpukan Sampah yang belum di angkut petugas hingga siang hari, dan menumpuk dibeberapa jalan Sangatta Kutim ( yuli / korankaltim)

KORANKALTIM.COM, SANGATTA – Jadwal pembuangan sampah yang belum dijalankan dengan tertib olah warga, ditambah pengangkutan sampah belum disiplin, menyebabkan tumpukan sampah selalu menghiasi jalan-jalan di Kecamatan Sangatta Utara.

Tumpukan sampah kerap kali menjadi pemandangan yang lumrah meskipun petugas kebersihan telah mengangkutnya. 

Kasi Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup Kutim, Sugio, mengatakan, permasalahan tersebut disebabkan tidak tertibnya jadwal pembuangan sampah dan pengangkutan sampah.

“Itu yang menjadi problema kita, masyarakat dan petugas tidak tertib membuang sampah sehingga sampah masih menumpuk,” ujarnya, Rabu (23/1/2018).

Padahal, lanjut Sugio, pihaknya telah melakukan sosialisasi jadwal pembuangan sampah pada pukul 18.00 sampai jam pukul 06.00 Wita. Selain itu, sambungnya, pembuangan sampah juga belum dibedakan antara organik dan non organik.

“Kami sudah sosialisasi soal jam buang sampah. Tahun 2019 kita akan sosialisasi lagi,” jelasnya.

Kendala lainnya dalam pengangkutan sampah adalah armada yang mengalami kerusakan.

“Kita punya armada sekitar 9, namun sering rusak, sehingga itulah menjadi salah satu kendalanya, sebenarnya jika semua bagus tentu saja cukup dalam pengangkutan,” ujarnya.

“Kami juga tak bisa berbuat apa-apa karena anggaran pun menipis, namun tetap kami upayakan semaksimal mungkin dalam bekerja,” tutupnya. 


Penulis: yuli

Editor: Muh.Huldi

Warga Buang Sampah Tak Kenal Waktu, Jalan Kota Tampak Kumuh

Kamis, 24/01/2019

Tumpukan Sampah yang belum di angkut petugas hingga siang hari, dan menumpuk dibeberapa jalan Sangatta Kutim ( yuli / korankaltim)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.