Kamis, 07/09/2017

Gerak-gerik Mencurigakan, Ternyata ABK Nyabu di Kapal

Kamis, 07/09/2017

KETIGA terduga pengedar sabu, dimintai keterangan di Mapolsekta Kawasan Pelabuhan, kemarin. (FOTO: SARDIMAN/KK)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

0

Gerak-gerik Mencurigakan, Ternyata ABK Nyabu di Kapal

Kamis, 07/09/2017

logo

KETIGA terduga pengedar sabu, dimintai keterangan di Mapolsekta Kawasan Pelabuhan, kemarin. (FOTO: SARDIMAN/KK)

SAMARINDA – Narkoba di Samarinda tidak hanya beredar di kawasan daratan saja. Buktinya, jajaran Polsekta Kawasan Pelabuhan (KP) Samarinda, meringkus seorang warga, Juriansyah (38), karena diduga menggunakan narkoba di atas salah satu kapal yang sedang bertambat, di kawasan Pelabuhan Sungai Kunjang, Jalan Untung Suropati, Kecamatan Sungai Kunjang. 

“Pelaku ini bekerja sebagai awak kapal,” kata Kapolsekta KP Samarinda Kompol Erick Budi Santoso, Rabu (6/9).

Awalnya, seorang polisi yang melakukan patroli, mencurigai gerak-gerik Juryansyah, yang terlihat seperti sedang mengonsumsi narkoba. “Kita curigai, dan langsung dilakukan penangkapan dan penggeledahan,” ujar Erick. 

Polisi menemukan barang bukti 5 poket sabu-sabu, korek api dan bong yang digunakan untuk mengomsumsi sabu. Polisi pun terus mengembangkan kasus itu. “Diinterogasi, dia mengakui membeli sabu-sabu itu dari seorang pengedar,” ujarnya. 

Dari nyanyian Juriansyah, polisi meringkus seorang pria terduga pengedar, Syarifuddin (52), warga Jalan Jelawat, Samarinda Ilir. Syarifuddin dibekuk di Jalan Teuku Umar, Sungai Kunjang dengan barang bukti uang Rp5 juta dan 14 poket sabu-sabu. 

Masih belum berhenti, polisi terus menelusuri jaringan dari kedua pelaku yang sudah ditangkap. “Dari tersangka yang ditangkap di Jalan Teuku Umar itu, kita lakukan pengembangan. Kita tangkap lagi pelaku lainm, di kawasan Selilim,” sebut Erick. 

Pelaku ketiga yang ditangkap adalah Andi Jamaluddin, warga Jalan Cumi-cumi Samarinda. Erick menyebutkan, dari informasi yang diterima polisi, Andi diduga salah satu bandar narkoba. “Dia ini ini bandar besar di Samarinda. Dari pengakuan  yang bersangkutan (Andi), hari itu (Selasa) dia sudah menjual  30 gram sabu-sabu secara poketan,” tutup Erick. (dor)


Gerak-gerik Mencurigakan, Ternyata ABK Nyabu di Kapal

Kamis, 07/09/2017

KETIGA terduga pengedar sabu, dimintai keterangan di Mapolsekta Kawasan Pelabuhan, kemarin. (FOTO: SARDIMAN/KK)

Berita Terkait

Berita Pilihan


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.