Sabtu, 25/11/2017

Kompol Andi Razak, Kasat Baru Tapi Wajah Lama

Sabtu, 25/11/2017

KOMBES Reza Arief Dewanto menyematkan pangkat di pundak Andi.

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

0

Kompol Andi Razak, Kasat Baru Tapi Wajah Lama

Sabtu, 25/11/2017

logo

KOMBES Reza Arief Dewanto menyematkan pangkat di pundak Andi.

SAMARINDA – Satuan Sabhara Polresta Samarinda punya Kasat yang baru, usai serah terima jabatan dari Kasat yang lama, Kompol Sarman, ke pejabat baru Kompol Andi Razak, Jumat (24/11) kemarin. Sejatinya, Andi Razak bukanlah wajah baru di Polresta Samarinda.

Sertijab tersebut dipimpin langsung Kapolresta Samarinda Kombes Pol Reza Arief Dewanto, di aula Polresta Samarinda, Jalan Slamet Riyadi. 

Untuk diketahui, Kompol Andi Razak Sebelumnya menjabat sebagai Kasubnit Penmas Humas Polda Kaltim. Sementara, Kompol Sarman kini menduduki jabatan baru sebagai Kasiaga II bagdalops roops Polda Kaltim.

“Ya, hari ini kita gelar sertijab Kasat Sabhara dari Kompol Sarman ke Kompol Andi. Ini adalah dalam rangka refresh (penyegaran) jabatan,” kata Reza usai upacara sertijab.

Reza menerangkan, Andi Razak bukanlah orang baru di lingkungan Polresta Samarinda. Andi disebut pernah menjabat sebagai Kasie Propam di Polresta Samarinda. “Pak Andi pernah di sini (Polresta Samarinda). Jadi tidak terlalu sulit lah untuk beradaptasi,” sebut Reza. 

Menurut Reza, Sabhara merupakan tulang punggung Polresta Samarinda. Dimana salah satu tugas yang diemban adalah menjaga keamanan mako Polresta Samarinda. 

“Untuk pejabat baru, diharapkan segera menyesuaikan diri dengan situasi jabatan yang baru. Sabhara adalah tulang punggung polresta, dia mengemban tugas penjagaan mako. Kemudian juga Dalmas, menghadapi unjuk rasa, patroli dan merespons laporan- laporan masyarakat. Itu yang pertama kali merespons laporan masyarakat adalah sabhara,” urai Reza.

“Sabhara personilnya banyak dan usianya masih muda-muda. Mereka perlu dilatih terus dan perlu dibina supaya jangan keluar ‘jalur’ karena masih remaja,” tegas Reza. (dor)


Kompol Andi Razak, Kasat Baru Tapi Wajah Lama

Sabtu, 25/11/2017

KOMBES Reza Arief Dewanto menyematkan pangkat di pundak Andi.

Berita Terkait

Berita Pilihan


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.