Kamis, 11/04/2019

Komnas HAM Turut Prihatin dengan Kasus Audrey

Kamis, 11/04/2019

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Komnas HAM Turut Prihatin dengan Kasus Audrey

Kamis, 11/04/2019

logo

KORANKALTIM.COM, TENGGARONG - Hashtag #JusticeForAudrey menggema di media sosial semenjak Selasa (10/4/2019), terkait seruan untuk penegakan keadilan terhadap siswi SMP Pontianak berinisial AU (14)yang dianiaya 12 Siswi SMA. Korban yang kini masih mendapat perawatan medis.

Kasus ini juga menyita perhatian anggota Komnas HAM RI Sub Komisi Pemantauan dan Penyelidikan Endang Sri Meilani.

 Komnas HAM, kata dia, turut prihatin dan menyayangkan kejadian tersebut.

 “Ini kan bermula dari persoalan individu (privat) karena persoalan yang tidak terlalu substansi, tapi ada tindakan yang dilakukan oleh beberapa anak terhadap anak lainnya yang juga seharusnya menjadi perhatian bagaimana ada iimbauan atau pencegahan,” kata Endang ditemui media saat melakukan kunjungan kerja ke Kutai Kartanegara (Kukar) pada Rabu (10/4/2019).

Kendati seperti itu, Endang meminta wartawan untuk langsung meminta konfirmasi kepada pimpinannya untuk kasus ini. Kalaupun ada aduan, lanjutnya, pihaknya akan mengkaji terlebih dahulu kronologi kejadian.

“Mungkin yang lebih berwenang adalah KPAI (Komisi Perlindungan Anak Indonesia) untuk memberikan tanggapan atas kasus ini,” pungkasnya.


Penulis: Reza Fahlevi

Editor : Muh.Huldi

Komnas HAM Turut Prihatin dengan Kasus Audrey

Kamis, 11/04/2019

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.