Minggu, 14/04/2019

Di Bontang, APK Bertengger di Masa Tenang

Minggu, 14/04/2019

SULIT - Beberapa APK ada yang sulit dilepas dan tampak petugas Satpol PP menurunkan baliho caleg yang terpasang. (Cholisoh/KoranKaltim.Com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Di Bontang, APK Bertengger di Masa Tenang

Minggu, 14/04/2019

logo

SULIT - Beberapa APK ada yang sulit dilepas dan tampak petugas Satpol PP menurunkan baliho caleg yang terpasang. (Cholisoh/KoranKaltim.Com)

KORANKALTIM.COM, BONTANG - Penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) masih dilakukan. Bawaslu bersama Satpol PP dan dikawal Polres Bontang serta Linmas melakukan penyisiran hingga Minggu siang ini (14/4/2019).

Pantauan korankaltim.com pada pukul 09.00 - 11.30 WITA, banyak APK bertengger di sepanjang jalan, termasuk di atap rumah/ruko. Sehingga memaksa petugas menaikinya untuk mencopot baliho dan bendera politik.

Sedangkan untuk APK yang berada di ketinggian harus dicopot menggunakan crane karena sulit dijangkau tangan. "Saya minta yang tinggi-tinggi dan sulit, pakai alat crane, jangan sampai membahayakan diri," kata Ketua Bawaslu Bontang, Nasrullah saat memimpin apel sebelum tim turun ke jalan.

Komisioner Bawaslu Agus Susanto menambahkan, penertiban APK dibagi dua shift, pagi hingga siang, kemudian dilanjut sampai bersih.

"Yang jelas sampai selesai. Untuk sementara kami bersihkan di jalan utama dulu, setelah itu baru sasar ke jalan-jalan sempit, perumahan, dan gang," timpal Agus dan tim masih menertibkan APK hingga berita ini diturunkan.


Penulis : Cholisoh

Editor : Hendra


Di Bontang, APK Bertengger di Masa Tenang

Minggu, 14/04/2019

SULIT - Beberapa APK ada yang sulit dilepas dan tampak petugas Satpol PP menurunkan baliho caleg yang terpasang. (Cholisoh/KoranKaltim.Com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.