Senin, 03/06/2019

Ini Pesan Manager PLN ULP Tanah Grogot Bagi yang Mudik

Senin, 03/06/2019

Menejer Kantor PLN ULP Tanah Grogot, Tri Hari Lukito

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Ini Pesan Manager PLN ULP Tanah Grogot Bagi yang Mudik

Senin, 03/06/2019

logo

Menejer Kantor PLN ULP Tanah Grogot, Tri Hari Lukito

KORANKALTIM.COM, TANA PASER-Mudik adalah tradisi umat Muslim di Indonesia. Tentunya, warga yang mudik ke kampung halaman meninggalkan rumah dalam kondisi kosong.
Berkaitan dengan budaya mudik lebaran ini, Manajer Perusahaan Listrik (PLN) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Tanah Grogot, Tri Hari Lukito mengingatkan kepada warga yang hendak mudik untuk memeriksa kembali peralatan listrik yang akan ditinggalkan.

"Pastikan seluruh peralatan listrik yang tidak digunakan sudah tidak lagi terhubung ke sambungan listrik. Seperti televisi, kipas angin, AC dan lainnya. Jangan hanya sekedar mengandalkan tombol off dan perangkat dalam kondisi stand by," Ucap Lukito, Senin (3/6/2019).

Selanjutnya ia menganjurkan agar rumah dipasangi lampu dengan sensor cahaya sehingga bisa secara otomatis menyala jika kondisi sudah gelap dan akan mati dengan sendirinya jika kondisi sudah terang.

"Pastikan lampu yang menyala dalam kondisi baik dan dipastikan aman jika menyala nonstop untuk beberapa hari ke depan. Tapi kami menyarankan agar memasang lampu dengan sensor cahaya. Supaya listrik di rumah menjadi lebih hemat," paparnya.

Terakhir ia menyampaikan agar pemudik memastikan token listrik cukup, sedangkan bagi warga yang masih menggunakan Rekening listrik pascabayar agar membayar listrik sebelum tanggal 20 setiap bulannya.


Penulis : Dwi Cahyo
Editor : M.Huldi

Ini Pesan Manager PLN ULP Tanah Grogot Bagi yang Mudik

Senin, 03/06/2019

Menejer Kantor PLN ULP Tanah Grogot, Tri Hari Lukito

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.