Sabtu, 16/11/2019

Peluncuran Maskot Pilkada Tanpa Publikasi, Tidak Punya Gaung

Sabtu, 16/11/2019

Sambutan bupati berau dalam peluncuran maskot kpu berau.( Foto indra/korankaltimcom)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Peluncuran Maskot Pilkada Tanpa Publikasi, Tidak Punya Gaung

Sabtu, 16/11/2019

logo

Sambutan bupati berau dalam peluncuran maskot kpu berau.( Foto indra/korankaltimcom)

KORANKALTIM.COM, TANJUNG REDEB - Peluncuran maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Berau mengambil tema "Mewujudkan Pemimpin Bersih, Adil, dan Jujur Serta Berintegritas untuk Berau yang Maju dan  Sejahtera" dilaksanakan di Gor Pemuda Berau, Sabtu (16/11/2019).

Pada kesempatan itu, Ketua KPU Provinsi Kaltim, Rudiansyah menegaskan kepada seluruh KPU kota/kabupaten,  peluncuran maskot Pilkada seperti saat ini harus dengan publikasi.  Jika tidak bekerjasama dengan media massa, dipastikan launching tak punya gaung.

"Jangan pernah melupakan publikasi melalui media masa, sehingga apa yang kita laksanakan bisa diketahui orang banyak,"tegasnya.

Lanjut Rudi, KPU RI juga menekankan untuk menyeleksi para calon kepala daerah yang bersih atau tidak pernah terjerat kasus pidana."Jika calon bersih maka masyarakat enak memilihnya,"tegasnya.

Ketua KPU Berau, Budi Harianto mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran KPU se- Kaltim yang telah hadir dalam peluncuran ini. 

Dia juga mengingatkan kepada seluruh peserta Pilkada nantinya agar menghindari kampanye hitam.

"Jadikan Pilkada 2020 nanti menjadi pilkada bersih, aman dan adil. Hindari kampaye hitam, money politik, jangan pernah mau suara kita dihargai uang yang tidak seberapa"tegasnya.

Bupati Berau, H Muharram mengingatkan kepada pemain, wasit dan penyelenggara Pemilu untuk jujur agar terpilih pemimpin yang amanah. 

"Kami berharap kepada KPU Berau untuk bisa melakukan sosialisasi Pemilu ke masyarkat dengan baik,"pungkasnya.


Penulis: Indra

Editor: M. Huldi

Peluncuran Maskot Pilkada Tanpa Publikasi, Tidak Punya Gaung

Sabtu, 16/11/2019

Sambutan bupati berau dalam peluncuran maskot kpu berau.( Foto indra/korankaltimcom)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.