Jumat, 13/12/2019

Pasokan LPG 3 Kg Ditambah Jelang Nataru di Kalimantan

Jumat, 13/12/2019

Warga antre membeli LPG 3 Kg Yang tersedia di SPBU Km 4 Balikpapan Utara. Pertamina menambah pasokan LPG bersubsidi untuk menghadapi Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. (Foto: Hendra/KoranKaltim.Com)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Pasokan LPG 3 Kg Ditambah Jelang Nataru di Kalimantan

Jumat, 13/12/2019

logo

Warga antre membeli LPG 3 Kg Yang tersedia di SPBU Km 4 Balikpapan Utara. Pertamina menambah pasokan LPG bersubsidi untuk menghadapi Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. (Foto: Hendra/KoranKaltim.Com)

KORANKALTIM.COM, BALIKPAPAN - Pertamina Marketing Operation Region VI menambah pasokan LPG 3 kg sebanyak 783.040 tabung untuk seluruh wilayah Kalimantan. Tambahan pasokan LPG bersubsidi itu untuk menghadapi Natal dan Tahun Baru 2020.

Khusus untuk Kota Balikpapan disiapkan 37 ribu tabung dan Kabupaten Penajam Paser Utara sebanyak 11.333 tabung serta Kabupaten Paser 12.334 tabung. Penambahan pasokan itu dilakukan bertahap mulai H - 15 hingga H + 5 Tahun Baru 2020.

Region Manager Comm, Rel & CSR Kalimantan, Heppy Wulansari mengatakan penambahan alokasi mencapai 7 hingga 8 persen di atas kebutuhan normal sehingga diharapkan mencukupi kebutuhan masyarakat.

"Masyarakat tidak perlu khawatir akan ketersediaan LPG 3 kg di pangkalan karena mulai Sabtu besok akan dilakukan penambahan pasokan melalui agen setempat. Kami imbau untuk membeli sesuai dengan peruntukkan dan kebutuhan," kata Heppy, Jumat (13/12/2019).

Untuk diketahui, realisasi konsumsi LPG 3 Kg di Kota Balikpapan tercatat 5.723.666 tabung, Kabupaten Penajam Paser Utara 1.423.333 tabung dan Kabupaten Paser 1.748.000 tabung. Data itu sepanjang Januari hingga November 2019.

Kemudian distribusi LPG 3 Kg dilakukan melalui 647 pangkalan di Kota Balikpapan, 103 pangkalan di Kabupaten Penajam Paser Utara serta 185 pangkalan di Kabupaten Paser.

Pertamina juga memastikan LPG Nonsubsidi tetap tersedia, baik Bright Gas kemasan 12 Kg maupun 5,5 Kg.

"Kami tidak bosan mengimbau masyarakat yang mampu, untuk membeli LPG Bright Gas dengan keunggulan tabung ringan (5.5 kg), warna yang menarik, dan memiliki teknologi keamanan berkatup ganda. Selain 5.5 Kg, ada varian 220 gram, dan 12 Kg," bebernya.

Tak hanya itu, Pertamina menggeber promo khusus pemesanan Bright Gas hingga 31 Desember 2019. Promo berupa diskon Rp28.500 per tabung untuk varian 12 Kg dan diskon Rp21.500 per tabung untuk varian 5,5 Kg.

"Promo berlaku baik beli tabung plus isi dan refill atau isi ulang Bright Gas," ujarnya.

Selain menambah pasokan dan promo, Pertamina turut mendorong masyarakat untuk aktif melaporkan setiap kendala yang ditemui terkait pendistribusian LPG. Laporan bisa melalui call centre 135 atau email ke [email protected].

"Jika masyarakat menemukan ada pangkalan yang kosong, mendahulukan pelayanan kepada pengecer ataupun menjual harga diatas HET, silakan dilaporkan ke Pertamina," imbau Heppy.


Penulis/Editor : Hendra



Pasokan LPG 3 Kg Ditambah Jelang Nataru di Kalimantan

Jumat, 13/12/2019

Warga antre membeli LPG 3 Kg Yang tersedia di SPBU Km 4 Balikpapan Utara. Pertamina menambah pasokan LPG bersubsidi untuk menghadapi Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. (Foto: Hendra/KoranKaltim.Com)

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.