Kamis, 31/08/2017

Islamic Center Bakal Dibangun di Desa Senaken

Kamis, 31/08/2017

Bupati Paser Yusriansyah meninjau lokasi tanah wakaf yang akan dibangun untuk Islamic Center. (FOTO: SURYA/KK)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Islamic Center Bakal Dibangun di Desa Senaken

Kamis, 31/08/2017

logo

Bupati Paser Yusriansyah meninjau lokasi tanah wakaf yang akan dibangun untuk Islamic Center. (FOTO: SURYA/KK)

TANA PASER - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser terus mematangkan persiapan rencana membangun Islamic Center atau pusat kegiatan umat Islam yang mendapat restu dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Paser.  Dukungan yang diberikan masyarakat sangat maksimal, yakni dengan mewakafkan 10 hektare lahan tepat berhadapan dengan Pelabuhan Senaken. 

“Islamic Center akan dibangun di atas tanah wakaf seluas 10 hektare di Desa Senaken, yang diserahkan atas nama Yayasan Public Charity,” ungkap Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan dan Humas Setkab Paser melalui Kasi Humas Setkab Paser Abdul Kadir Sambolangi, kemarin.

Dan untuk memastikan lokasi tanah wakaf itu, Bupati Paser Yusriansyah Syarkawie didampingi sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kabag di lingkungan Setkab Paser pun lalu melakukan peninjauan lokasi. Yang diterima langsung oleh salah satu pengurus Yayasan Public Charity.

“Sudah ditinjau oleh Bupati Yusriansyah bersama pimpinan OPD dan Wakil Ketua DPRD H Abdul Latif Thaha serta Wakil Ketua Yayasan Islamic Center Abu Bakar Syam, yang diterima oleh H Andi Aziz,” ucap Kadir.

Yusriansyah lanjut Kadir mengapresiasi dukungan masyarakat tersebut. Pasalnya, masih ada warganya yang mau menghibahkan tanahnya untuk kepentingan umat muslim, pendidikan dan syiar Islam di Paser.

“Kami sangat bersyukur. Tolong doakan agar Islamic Center dapat segera dibangun, dan mari kita bersama-sama berdoa untuk pembangunannya, sehingga tidak ada kendala dan bisa terealisasi dengan dukungan semua pihak,” imbuh Yusriansyah.

Oleh karena itu, Yusriansyah berharap kepada jajarannya, agar segera berkoordinasi dengan pihak Yayasan Public Charity untuk melakukan serah terima tanah wakaf sesuai ketentuan agama dan aturan yang ada.

“Dengan dukungan dan doa semua masyarakat, Insya Allah pembangunan Islamic Center ini dapat kita lakukan. Kedepan, kami juga berharap, pembangunan Islamic Center tidak hanya bersumber dari APBD Paser, namun juga dari APBD Kaltim, pusat hingga bantuan luar negeri,” pungkasnya. (sur)


Islamic Center Bakal Dibangun di Desa Senaken

Kamis, 31/08/2017

Bupati Paser Yusriansyah meninjau lokasi tanah wakaf yang akan dibangun untuk Islamic Center. (FOTO: SURYA/KK)

Berita Terkait


Islamic Center Bakal Dibangun di Desa Senaken

Bupati Paser Yusriansyah meninjau lokasi tanah wakaf yang akan dibangun untuk Islamic Center. (FOTO: SURYA/KK)

TANA PASER - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Paser terus mematangkan persiapan rencana membangun Islamic Center atau pusat kegiatan umat Islam yang mendapat restu dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Paser.  Dukungan yang diberikan masyarakat sangat maksimal, yakni dengan mewakafkan 10 hektare lahan tepat berhadapan dengan Pelabuhan Senaken. 

“Islamic Center akan dibangun di atas tanah wakaf seluas 10 hektare di Desa Senaken, yang diserahkan atas nama Yayasan Public Charity,” ungkap Kepala Bagian (Kabag) Pemerintahan dan Humas Setkab Paser melalui Kasi Humas Setkab Paser Abdul Kadir Sambolangi, kemarin.

Dan untuk memastikan lokasi tanah wakaf itu, Bupati Paser Yusriansyah Syarkawie didampingi sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Kabag di lingkungan Setkab Paser pun lalu melakukan peninjauan lokasi. Yang diterima langsung oleh salah satu pengurus Yayasan Public Charity.

“Sudah ditinjau oleh Bupati Yusriansyah bersama pimpinan OPD dan Wakil Ketua DPRD H Abdul Latif Thaha serta Wakil Ketua Yayasan Islamic Center Abu Bakar Syam, yang diterima oleh H Andi Aziz,” ucap Kadir.

Yusriansyah lanjut Kadir mengapresiasi dukungan masyarakat tersebut. Pasalnya, masih ada warganya yang mau menghibahkan tanahnya untuk kepentingan umat muslim, pendidikan dan syiar Islam di Paser.

“Kami sangat bersyukur. Tolong doakan agar Islamic Center dapat segera dibangun, dan mari kita bersama-sama berdoa untuk pembangunannya, sehingga tidak ada kendala dan bisa terealisasi dengan dukungan semua pihak,” imbuh Yusriansyah.

Oleh karena itu, Yusriansyah berharap kepada jajarannya, agar segera berkoordinasi dengan pihak Yayasan Public Charity untuk melakukan serah terima tanah wakaf sesuai ketentuan agama dan aturan yang ada.

“Dengan dukungan dan doa semua masyarakat, Insya Allah pembangunan Islamic Center ini dapat kita lakukan. Kedepan, kami juga berharap, pembangunan Islamic Center tidak hanya bersumber dari APBD Paser, namun juga dari APBD Kaltim, pusat hingga bantuan luar negeri,” pungkasnya. (sur)


 

Berita Terkait

IRT Pengedar Narkoba di Balikpapan Diringkus Polisi, 67 Paket Sabu Disita

Monumen Taman Tuah Himba di Tenggarong Tergenang Air Cukup Tinggi, BPBD Kukar Kerahkan Anggota

Tiga Kapal Perang Angkut Kontingen Latsitarda Nusantara ke Kaltim, Ini Pesan Pj Gubernur ke Taruna dan Taruni

Sejumlah Bacalon Kepala Daerah di Kaltim Taaruf Bersama Gus Muhaimin

Tidak Ada Proses PHPU, KPU Kaltim Tetapkan Perolehan Kursi Partai Politik Peserta Pemilu Hari Ini

Singgung Program Merdeka Belajar di Hardiknas, Pj Gubernur Kaltim: Tidak Usah Lagi Ganti Kurikulum

Kejar Target Upacara Kemerdekaan di IKN, Infrastruktur Kelistrikan Dikebut

Nasib Ribuan THL di Kukar Disorot, DPRD Minta Pemkab Tindaklanjuti karena Belum Terlaporkan di LKPj 2023

Ada Tembakan Gas Air Mata, Peringatan Hari Buruh di Balikpapan Berakhir Ricuh, Tiga Mahasiswa Mengalami Tindakan Refresif

Kesbangpol Kaltim Siapkan Anggaran di APBD Perubahan Jelang Pilkada Serentak

Terdengar Suara Benturan Keras, Remaja Tewas Usai Tabrak Truk Tangki Berhenti di Pinggir Jalan

Tahun Ini, PPDB SMA/SMK di Samarinda Akan Dibuka Mulai Juni

Dua Bangunan dan Satu Sepeda Motor di Samarinda Utara Hangus Terbakar, Termasuk Dokumen Penting Pemilik Rumah

Luka Melepuh di Mulut dan Tangan Bocah, Pasutri di Samarinda Terancam Hukuman Lima Tahun Penjara

Menghina Sultan Kutai, Panglima Kijang Disidang Adat dan Mengaku Telah Bersalah

ASN yang Mencalonkan Diri Sebagai Kepala Daerah Bakal Ditindak BKD Kaltim

Hendak ke Balikpapan, Rombongan Dispusip Berau Kecelakaan di Kelay Pagi Tadi, Lima Orang Luka-Luka

Sistem Transportasi Cerdas akan Diterapkan di IKN

Copyright © 2024 - Korankaltim.com

Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.