Kamis, 16/04/2020

Gali Potensi Ekonomi Dari Produk Non Unggulan

Kamis, 16/04/2020

Anggota Komisi II DPRD kaltim, M.Syahrun

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Gali Potensi Ekonomi Dari Produk Non Unggulan

Kamis, 16/04/2020

logo

Anggota Komisi II DPRD kaltim, M.Syahrun

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA – Untuk mencapai kemandirian ekonomi kerakyatan sudah saatnya pemerintah memberikan dukungan kepada masyarakat luas terkait pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah.

Salah satu diantaranya adalah bagaimana menggali potensi ekonomi dari barang yang tidak dilirik kebanyakan orang.

Hal itu dikatakan, anggota Komisi II DPRD Kaltim HM. Syahrun. Menurutnya, banyak usaha kecil apabila diberikan perhatian lebih oleh pemerintah akan banyak memberikan dampak positif bagi perekonomian termasuk penyerapan tenaga kerja.

“Contoh, purun yang di olah oleh tangan-tangan kreatif menjadi berbagai macam kerajinan anyaman yang memiliki nilai ekonomi yang menjanjikan. Purun sendiri merupakan sejenis tumbuhan liar yang banyak ditemui di sekitar rawa di Paser,” kata H Alung, sapaan akrabnya.

Pihaknya, mengapresiasi kreatifitas warga yang berhasil mengolah tanaman dimaksud menjadi produk unggulan. Terlebih pangsa pasarnya cukup menjanjikan baik nasional maupun internasional. “Informasi dari media juga kan para pengrajin kewalahan menerima banyak pesanan,” sebutnya.

Politisi Partai Golkar ini meminta pemerintah untuk membantu baik terkait dengan pemberian kredit modal usaha dengan bunga ringan hingga pemasaran guna mendapat pangsa pasar yang lebih luas dari sebelumnya.

Pasalnya, melalui pendampingan modal membuat para pengrajin mampu memperluas usahanya sehingga lebih banyak membantu peningkatan kesejahteraan bagi warga lokal melalui penyerapan tenaga kerja. (adv/*3)


Editor: Aspian Nur

Gali Potensi Ekonomi Dari Produk Non Unggulan

Kamis, 16/04/2020

Anggota Komisi II DPRD kaltim, M.Syahrun

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.