Senin, 02/09/2019

Koordinasi Internal Mulai Besok, Makmur Beri Tenggat Waktu 20 Hari

Senin, 02/09/2019

Ketua DPRD Kaltim sementara, Makmur Hp

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Koordinasi Internal Mulai Besok, Makmur Beri Tenggat Waktu 20 Hari

Senin, 02/09/2019

logo

Ketua DPRD Kaltim sementara, Makmur Hp

KORANKALTIM.COM, SAMARINDA – Ditunjuk sebagai Ketua DPRD sementara, Makmur HAPK bergerak cepat. Tak menunggu lama,  mantan Bupati Berau ini langsung menargetkan koordinasi internal yang diagendakannya Selasa besok.  Ia bahkan tak mempersoalkan apakah nantinya posisinya sebagai Ketua sementara bisa berubah menjadi Ketua Definitif DPRD Kaltim.

“Soal itu biar pusat yang menentukan. Tugas saya saat ini mengawal agenda di DPRD Kaltim terkoordinasi dengan baik,” kata Makmur. 

Ia bahkan menyebut, jika memang mendapat amanah dari Yang Kuasa, ia siap menjalaninya. “Kalau Allah merestui dan mengamanahkan demikian, saya siap mengembannya,” imbuhnya. 

Poin utama yang perlu di laksanakan oleh DPRD Kaltim adalah realisasi Keppres No.18 tahun 2018.  “Tugas saya sebenarnya tak banyak. Pertama memimpin rapat hingga penunjukan Ketua definitif, selanjutnya melakukan verifikasi dan membentuk tata tertib untuk selanjutnya mengajukan figur pimpinan definitive DPRD Kaltim,” paparnya.

Target menyelesaikan kebutuhan awal DPRD Kaltim itu,  adalah 20 hari.  “Masa itu menjadi tenggat waktu yang harus kami sepakati untuk menyelasaikan semuanya. Semoga bisa lebih cepat selesai,” sebutnya.    

Makmur optimistis, lewat koordinasi dengan Anggota DPRD terpilih lainnya, semua yang m,enjadi item kinerja awal itu, bisa selsai lebih cepat. Karena bila melebih dari tenggat waktu itu, dipastikan akan menghambat kinerja para legislator. (*)


Penulis : adhi abdhian

Editor: Aspian Nur

Koordinasi Internal Mulai Besok, Makmur Beri Tenggat Waktu 20 Hari

Senin, 02/09/2019

Ketua DPRD Kaltim sementara, Makmur Hp

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.