Rabu, 03/01/2018

Penyebab Kebakaran Kantor Dinas Perkim Masih Misterius

Rabu, 03/01/2018

Periksa Puing: Kapolres Kota Samarinda Kombes Pol Vendra Riviyanto mengais puing sisa kebakaran gedung kantor Bidang Pertamanan dan Pemakaman. Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran. (FOTO: SARDIMAN/KK)

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Berita Terkait

Penyebab Kebakaran Kantor Dinas Perkim Masih Misterius

Rabu, 03/01/2018

logo

Periksa Puing: Kapolres Kota Samarinda Kombes Pol Vendra Riviyanto mengais puing sisa kebakaran gedung kantor Bidang Pertamanan dan Pemakaman. Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran. (FOTO: SARDIMAN/KK)

SAMARINDA – Kebakaran yang menghanguskan bangunan Kantor Bidang Pertamanan dan Pemakaman di Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) Kota Samarinda masih dalam penyelidikan kepolisian. Kebakaran tersebut mendapat perhatian dari sejumlah pejabat di Samarinda, yang datang langsung ke lokasi kejadian, diantaranya Wakil Walikota, Nusyirwan Ismail, Kapolresta Samarinda Kombes Pol Vendra Riviyanto dan Dandim 0901/Samarinda Letkol Kav Muhammad Arifin.

Bangunan yang sudah hangus nasih dilingkari garis polisi. Hingga, Selasa (2/1) kemarin, penyebab kebakaran masih misterius. “Saat ini masih dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP),” kata Vendra, ditemui di kantornya, kemarin. 

Ia menuturkan, mengungkap penyebab kebakaran Tim Puslabfor Mabes Polri Cabang Surabaya akan datang ke Samarinda. “Sementara ini kita masih menunggu Labfor dari Surabaya. Penyelidikan akan libatkan tim labfor, waktunya kapan (tim labfor datang),  kita belum tahu,” terang Vendra.

Dari pantauan media ini, Selasa (2/1) seluruh pegawai masih berkantor di gedung ini meski sebagian ruang hangus dilalap api. “Ya kami tetap berkantor di sini. Kantor baru memang sudah ada di Jalan DI Panjaitan, namun masih menunggu kesiapan listrik, air dan landscape-nya. Namun kami tetap memastikan semua dokumen penting aman usai kebakaran,” ujar Kepala Disperkim Samarinda, Dadang Airlangga Nopandani.

Ia mengakui ada beberapa berkas yang ikut terbakar, namun masih bisa mendapat softcopy dari Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Samarinda.

Sedangkan berkas dari tahun-tahun sebelumnya sudah diamankan di kantor baru di Jalan DI Panjaitan. “Selain itu aset berupa alat kebersihan untuk taman semuanya masih ada di kantor DKP dulu (sekarang menjadi Dinas Lingkungan Hidup) Jalan MT Haryono. Nantinya akan kami satukan semua di kantor baru,” urainya.

Ia pun mengakui selama ini tidak ada persiapan khusus dalam mengamankan berkas penting karena Disperkim merupakan instansi yang baru berjalan setahun.

“Biasanya dokumen hanya kami simpan di lemari besi biasa dan ada juga yang disimpan dalam bentuk softcopy,” tandas Dadang.

Perwira polisi berpangkat melati tiga itu membeberkan, penyelidikan masih dilakukan Penyidik Polsekta Samarinda Ilir dan Sat Reskrim Polresta Samarinda.

Diberitakan sebelumnya, kantor Dinas Perkim tersebut terbakar ketika suasana di Komplek Balai Kota samarinda sedang sepi, karena libur tahun baru. (dor)

Penyebab Kebakaran Kantor Dinas Perkim Masih Misterius

Rabu, 03/01/2018

Periksa Puing: Kapolres Kota Samarinda Kombes Pol Vendra Riviyanto mengais puing sisa kebakaran gedung kantor Bidang Pertamanan dan Pemakaman. Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran. (FOTO: SARDIMAN/KK)

Berita Terkait


Penyebab Kebakaran Kantor Dinas Perkim Masih Misterius

Periksa Puing: Kapolres Kota Samarinda Kombes Pol Vendra Riviyanto mengais puing sisa kebakaran gedung kantor Bidang Pertamanan dan Pemakaman. Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran. (FOTO: SARDIMAN/KK)

SAMARINDA – Kebakaran yang menghanguskan bangunan Kantor Bidang Pertamanan dan Pemakaman di Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) Kota Samarinda masih dalam penyelidikan kepolisian. Kebakaran tersebut mendapat perhatian dari sejumlah pejabat di Samarinda, yang datang langsung ke lokasi kejadian, diantaranya Wakil Walikota, Nusyirwan Ismail, Kapolresta Samarinda Kombes Pol Vendra Riviyanto dan Dandim 0901/Samarinda Letkol Kav Muhammad Arifin.

Bangunan yang sudah hangus nasih dilingkari garis polisi. Hingga, Selasa (2/1) kemarin, penyebab kebakaran masih misterius. “Saat ini masih dilakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP),” kata Vendra, ditemui di kantornya, kemarin. 

Ia menuturkan, mengungkap penyebab kebakaran Tim Puslabfor Mabes Polri Cabang Surabaya akan datang ke Samarinda. “Sementara ini kita masih menunggu Labfor dari Surabaya. Penyelidikan akan libatkan tim labfor, waktunya kapan (tim labfor datang),  kita belum tahu,” terang Vendra.

Dari pantauan media ini, Selasa (2/1) seluruh pegawai masih berkantor di gedung ini meski sebagian ruang hangus dilalap api. “Ya kami tetap berkantor di sini. Kantor baru memang sudah ada di Jalan DI Panjaitan, namun masih menunggu kesiapan listrik, air dan landscape-nya. Namun kami tetap memastikan semua dokumen penting aman usai kebakaran,” ujar Kepala Disperkim Samarinda, Dadang Airlangga Nopandani.

Ia mengakui ada beberapa berkas yang ikut terbakar, namun masih bisa mendapat softcopy dari Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Samarinda.

Sedangkan berkas dari tahun-tahun sebelumnya sudah diamankan di kantor baru di Jalan DI Panjaitan. “Selain itu aset berupa alat kebersihan untuk taman semuanya masih ada di kantor DKP dulu (sekarang menjadi Dinas Lingkungan Hidup) Jalan MT Haryono. Nantinya akan kami satukan semua di kantor baru,” urainya.

Ia pun mengakui selama ini tidak ada persiapan khusus dalam mengamankan berkas penting karena Disperkim merupakan instansi yang baru berjalan setahun.

“Biasanya dokumen hanya kami simpan di lemari besi biasa dan ada juga yang disimpan dalam bentuk softcopy,” tandas Dadang.

Perwira polisi berpangkat melati tiga itu membeberkan, penyelidikan masih dilakukan Penyidik Polsekta Samarinda Ilir dan Sat Reskrim Polresta Samarinda.

Diberitakan sebelumnya, kantor Dinas Perkim tersebut terbakar ketika suasana di Komplek Balai Kota samarinda sedang sepi, karena libur tahun baru. (dor)

 

Berita Terkait

Tidak Ada Proses PHPU, KPU Kaltim Tetapkan Perolehan Kursi Partai Politik Peserta Pemilu Hari Ini

Singgung Program Merdeka Belajar di Hardiknas, Pj Gubernur Kaltim: Tidak Usah Lagi Ganti Kurikulum

Kejar Target Upacara Kemerdekaan di IKN, Infrastruktur Kelistrikan Dikebut

Nasib Ribuan THL di Kukar Disorot, DPRD Minta Pemkab Tindaklanjuti karena Belum Terlaporkan di LKPj 2023

Ada Tembakan Gas Air Mata, Peringatan Hari Buruh di Balikpapan Berakhir Ricuh, Tiga Mahasiswa Mengalami Tindakan Refresif

Kesbangpol Kaltim Siapkan Anggaran di APBD Perubahan Jelang Pilkada Serentak

Terdengar Suara Benturan Keras, Remaja Tewas Usai Tabrak Truk Tangki Berhenti di Pinggir Jalan

Tahun Ini, PPDB SMA/SMK di Samarinda Akan Dibuka Mulai Juni

Dua Bangunan dan Satu Sepeda Motor di Samarinda Utara Hangus Terbakar, Termasuk Dokumen Penting Pemilik Rumah

Luka Melepuh di Mulut dan Tangan Bocah, Pasutri di Samarinda Terancam Hukuman Lima Tahun Penjara

Menghina Sultan Kutai, Panglima Kijang Disidang Adat dan Mengaku Telah Bersalah

ASN yang Mencalonkan Diri Sebagai Kepala Daerah Bakal Ditindak BKD Kaltim

Hendak ke Balikpapan, Rombongan Dispusip Berau Kecelakaan di Kelay Pagi Tadi, Lima Orang Luka-Luka

Sistem Transportasi Cerdas akan Diterapkan di IKN

Satu Rumah Warga di Balikpapan Rubuh Imbas Hujan Deras Pagi Tadi

Alasannya Cemburu, Pria di Otista Samarinda Ini Aniaya Istri Siri Hingga Diancam dengan Badik

ETLE Sudah Diberlakukan di Kutai Kartanegara, Kendaraan Dinas Hingga Pejabat Publik Sudah Ada yang Ditilang

Bagian Dalam GOR Segiri Samarinda Dinilai Mengecil, Anggaran Rp88 Miliar Dianggap Terlalu Besar

Copyright © 2024 - Korankaltim.com

Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.