Sabtu, 25/05/2019

Nekat, Maling Ini Dorong Motor Curiannya hingga 10 Kilometer

Sabtu, 25/05/2019

ilustrasi

Join Grup Telegram Koran Kaltim untuk mendapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari. Caranya klik link https://t.me/+SsC4jer3I5syZWU1 atau klik tombol dibawah ini.

Grup Telegram Koran Kaltim

kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Nekat, Maling Ini Dorong Motor Curiannya hingga 10 Kilometer

Sabtu, 25/05/2019

logo

ilustrasi

KORANKALTIM.COM, BALIKPAPAN - Jelang lebaran, kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) kerap meningkat. Salah seorang korbannya ialah Udin,  warga kompleks Perumahan Pupuk Barat VI Nomor 50 D Balikpapan Selatan.

Udin kehilangan  motor Yamaha Lexi bernomor polisi N 6619 GN pada Jumat (24/5) dini hari, di depan rumahnya.

Udin meninggalkan motor itu di depan rumahnya dengan lubang kunci tertutup, namun tidak dikunci stang. “Cuma ditutup rumah kunci kontaknya tapi gak dikunci setang,”ucap Udin.

Pagi harinya, Udin kaget mendapati motornya raib. Ia lantas melapor ke Polres Balikpapan Barat dan menyebar informasi ke media sosial. 

“Setelah viral di IG, ada teman yang liat motor saya di Prapatan. Pelaku langsung ditangkap sama warga di sana,” ungkapnya.

Warga yang geram dengan aksi pencurian tersebut langsung melayangkan bogem mentah ke arah pelaku.”Dipukuli sama warga sana. Katanya sih dulu pernah kena kasus nyuri  juga,” tuturnya.

Udin menceritakan, pelaku mendorong motornya sejah 10 kilometer. “Didorong dari Pupuk sampai Prapatan. Dia gak bisa nyalain motornya soalnya saya tutup kunci kontaknya,” bebernya.

Anggota polisi yang tiba di lokasi langsung mengamankan pelaku.  “Saat ini masih dikembangkan. Nanti akan kami rilis setelah pengungkapan selesai,” kata Kasat Reskrim Polres Balikpapan AKP Mahfud Hidayat. 


Penulis :*/Yudi

Editor : M.Huldi

Nekat, Maling Ini Dorong Motor Curiannya hingga 10 Kilometer

Sabtu, 25/05/2019

ilustrasi

Berita Terkait


Tunggu sebentar ya. Kami sedang menyiapkannya untukmu.